Gelar Seleksi Pilar-Pilar, Dinsos Barru Pantau TKSK

 

Dinsos Barru Pantau TKSK

Barru,FAJARPENDIDIKAN.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) oleh Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Barru memantau dan menyeleksi pilar-pilar sosial berprestasi di Lokasi Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) di setiap Kecamatan se- Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan. Senin 28 Agustus 2018.

Dalam kesempatan itu Tim Seleksi di pimpin langsung oleh Sekertaris Dinsos Kab Barru Andi Muhammad Tamar, S,Sos, MM,Pub didampingi Kabid Rehabilitasi, Dra. Hj.Hasnah, Kasi Pembina Masyarakat dan Penyulu Sosial, Drs. Lukman beserta para staf Lingkup Dinas Sosial Kabupaten Barru.

- Iklan -

Sasaran Lokasi yang dikunjungi yakni Sekertariat Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Soppeng Riaja dan Kec. Mallusetasi, Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) di Desa Bojo Kecamatan Mallusetasi, Karang Taruna Desa Batu Puteh Kec.Soppeng Riaja, Panti Asuhan Al Qasimiyah LKSA (Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak) Madello, Kecamatan Balusu, Kab.Barru.

Baca Juga:  Polres Maros Salurkan Bantuan Sembako Kepada Warga

Sekdis Sosial Kab. Barru Andi Muhammad Tamar dalam penjelasannya bahwa, kunjungannya memantau kesiapan seleksi TKSK tersebut bertujuan untuk mengevaluasi dan melihat langsung perkembangan kinerja para pekerja sosial di setiap TKSK tingkat Kecamatan, Kelurahan dan Desa se-Kabupaten Barru.

Baca Juga:  Abdul Fattah Ketua Korps Muballigh Muhammadiyah Sulsel

” Seleksi pilar-pilar sosial berperestasi ini kita lakukan dalam rangka keikutsertaan Kabupaten Barru pada penilaian pilar-pilar sosial di tingkat Provinsi”, jelas Andi Tamar didampingi Kasi Penyuluh Dinsos Barru.

- Iklan -

Andi Tamar menambahkan bahwa kunjungan ini juga kita lakukan agar kita dapat menyeleksi langsung keberadaan dan kesiapan Sekertariat-Sekertariat serta komposisi kepengurusan bagi para tenaga kesejahteraan Sosial masyarakat dari tingkat Kecamatan, Kelurahan hingga di pedesaan se- Kabupaten Barru, untuk dipersiapkan dalam penilaian di tingkat Provinsi nantinya.

Reporter: Abd Latif Ahmad

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU