Profil Ye Jin, Pemain Asing Proliga 2023 dari Klub Jakarta BIN

Ye Jin termasuk dalam tim China yang tampil di Kejuaraan Voli Dunia Putri 2022 di Belanda-Polandia pada September-Oktober tahun lalu.

Ye Jin diimpor Jakarta BIN untuk memperkuat tim ini  diajang Proliga 2023. Pemain asal China itu kaya akan pengalaman internasional. Ye Jin, outside hitter asal China mulai karir profesionalnya pada 2015 dengan membela klub Beijing BAIC Motor.

Atlet kelahiran 1996 itu juga ikut membantu China menjarai ternamen voli Asia U19 2014 setelah mengalahkan Jepang dengan skor 3-1.

Di tahun 2019, Ye Jin itu serta dalam skuad China di VNL. Pada kejuaraan tersebut, China merebut medali perunggu setelah di laga perebutan tempat ketiga menang 3-1 lawan Turki.

- Iklan -

Pemain dengan tinggi 189 cm dan berat 80 kg itu juga mencatatkan prestasi istimewa di Kejuaraan Voli Putri Asian Championships 2017. Saat itu Ye Jin menyandang gelar Best Opposite Spiker di turnamen itu.

Pencapaian itu membuat pemain dengan jangkauan spike 322 cm dan jangkauan block 310 cm ini sejajar dengan pemain lain seperti Nootsara Tomkom (Thailand) yang jadi Best Setter atau Mako Kobata (Jepang) dan Dawn Nicole Macandili (Filipina) yang jadi Best Libero.

Di level klub, pencapian tertingginya saat meraih gelar juara Liga Voli Putri China 2018/2019 bersama Beijing BAIC Motor.

- Iklan -

Biodata Ye Jin

  • Nama lengkap: Ye Jin
  • Tanggal lahir: 3 Maret 1996
  • Usia: 26 tahun
  • Kewarganegaraan: China
  • Tinggi badan: 187 cm
  • Berat badan: 77 kg
  • Posisi: Outside Hitter
  • Klub saat ini: Jakarta BIN
  • Spike: 319 cm
  • Block: 310 cm

Riwayat klub:

  • 2015-2022: Beijing BAIC Motor
  • 2023-sekarang: Jakarta BIN
- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU