Dear Siswa SMA, Ada Program Beasiswa bagi Kamu yang Ingin ke Amerika, nih

Batas akhir pendaftaran program beasiswa YES adalah 11 September 2021.

Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (U.S. Department of State) sedang membuka program beasiswa Kennedy-Lugar Youth Exchange and Study (YES) untuk siswa SMA/sederajat.

Program beasiswa (YES) merupakan program beasiswa penuh yang sudah ada sejak tahun 2003, dan telah mengirim lebih dari 700 siswa Indonesia dan menerima 10 siswa dari Amerika Serikat.

Untuk mendaftar beasiswa ini simak persyaratan, cara daftar dan fasilitas yang disediakan program beasiswa YES.

- Iklan -

Persyaratan pendaftaran

  1. Pelajar kelas 10 atau 11 SMA/SMK/MA/Pesantren sederajat
  2. Untuk keberangkatan tahun 2022-2023, calon peserta program harus lahir antara 1 Januari 2005 hingga 1 Agustus 2006
  3. Memiliki rata-rata nilai rapor minimal 80 untuk semua mata pelajaran
  4. Aktif dan berprestasi dalam bidang akademik maupun non-akademik dalam kurun waktu 5 tahun terakhir (dibuktikan dengan surat keterangan). (a). Prestasi di bidang akademik dan non-akademik minimal tingkat kota, atau. (b). Aktif dalam kepengurusan inti OSIS (sebagai ketua, wakil ketua, sekretaris, maupun bendahara)
  5. Memiliki izin dari orang tua dan sekolah
  6. Warga negara Indonesia, dibuktikan dengan akta kelahiran
  7. Bertempat tinggal dan sedang menempuh pendidikan sekolah yang ada di Indonesia pada saat pendaftaran, dan bersedia melanjutkan kembali pendidikan sekolah di Indonesia setelah program berakhir
  8. Tidak memiliki paspor Amerika, lahir di Amerika, atau salah satu dari orang tuanya merupakan warga negara Amerika
  9. Tidak memiliki anggota keluarga yang bekerja di kedutaan Amerika ataupun di Yayasan Bina Antarbudaya
  10. Tidak memiliki anggota keluarga inti yang pernah mengikuti program YES (orang tua, adik, kakak)
  11. Sehat secara fisik, mental dan spiritual (pendaftar yang memiliki disabilitas tetap diperkenankan mendaftar)

Cakupan program beasiswa YES
Program beasiswa YES memiliki fasilitas dan cakupan untuk pendaftar terpilih. Di antaranya:
1. Visa Amerika

2. Biaya penerbangan internasional dari negara asal ke Amerika, termasuk biaya bagasi (untuk satu kali)
3. Biaya perjalanan domestik:

- Iklan -

a. Dari dan ke kota asal Anda, untuk wawancara visa di Konsulat & Kedutaan Besar AS

b. Dari dan ke kampung halaman, untuk Orientasi dan Reorientasi

c. Dari dan ke kota tuan rumah Anda di AS.

- Iklan -

3.Penempatan di keluarga angkat dan SMA di Amerika
4. Orientasi di negara asal dan Amerika
5. Program pengembangan diri
6. Asuransi kesehatan, kecuali untuk penyakit yang memang diderita pendaftar, gangguan mata, ataupun perawatan gigi
7. Tunjangan bulanan.

Langkah pendaftaran

Buat kamu yang berminat mendaftar beasiswa YES, simak langkah pendaftaran berikut ini.
Masuk ke laman seleksibinaantarbudaya.or.id lalu pilih Program YES

  • Klik ‘Masuk/Daftar’
  • Klik ‘Buat Akun’ (untuk email dan password harap dicatat agar tidak lupa)
  • Klik ‘Daftar’, kemudian akan ada email untuk aktivasi akun (jika tidak ada email masuk di inbox, cek di spam. Jika masih tidak ada, tunggu dan coba lagi maksimal 24 jam)
  • Isi form yang ada pada ‘Input Data’ (simpan tiap kali selesai satu bagian)
  • Koreksi data kembali dan lakukan Finalisasi
  • Download berkas yang meliputi: surat pernyataan sekolah, surat izin orang tua, surat rekomendasi lingkungan rumah, surat rekomendasi lingkungan sekolah, dan surat rekomendasi teman dekat
  • Semua dokumen wajib diisi dan dilengkapi
  • Upload berkas yang telah didownload, diisi, dan discan
  • upload berkas lainnya seperti salinan raport, akta kelahiran, SKHUN, dan Ijazah SMP serta sertifikat yang dimiliki
  • Verifikasi berkas. Calon peserta akan mendapatkan email
  • Setelah diverifikasi, calon peserta harap login dan mendownload kartu tanda peserta, berkas pendaftaran, dan berkas essay

Buat siswa, yuk segera daftar!

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU