Ini Keutamaan Rabiul Awal, Bulan Kelahiran Nabi Muhammad SAW

Allah SWT telah mengingatkan hambaNya agar selalu mencintai Nabi Muhammad SAW dan rasul-Nya.

Bulan Rabiul Awal menyimpan banyak keutamaan bagi para muslim. Di bulan inilah Nabi Muhammad SAW lahir dari pasangan Abdullah dan Aminah. Sang Nabi membawa ajaran Islam dari Allah SWT bagi seluruh umat manusia.

Allah SWT telah mengingatkan hambaNya agar selalu mencintai Nabi Muhammad SAW dan rasulNya yang lain dalam QS At Taubah 24

قُلْ إِن كَانَ ءَابَآؤُكُمْ وَأَبْنَآؤُكُمْ وَإِخْوَٰنُكُمْ وَأَزْوَٰجُكُمْ وَعَشِيرَتُكُمْ وَأَمْوَٰلٌ ٱقْتَرَفْتُمُوهَا وَتِجَٰرَةٌ تَخْشَوْنَ كَسَادَهَا وَمَسَٰكِنُ تَرْضَوْنَهَآ أَحَبَّ إِلَيْكُم مِّنَ ٱللَّهِ وَرَسُولِهِۦ وَجِهَادٍ فِى سَبِيلِهِۦ فَتَرَبَّصُوا۟ حَتَّىٰ يَأْتِىَ ٱللَّهُ بِأَمْرِهِۦ ۗ وَٱللَّهُ لَا يَهْدِى ٱلْقَوْمَ ٱلْفَٰسِقِينَ

- Iklan -

Arab latin: Qul ing kāna ābā`ukum wa abnā`ukum wa ikhwānukum wa azwājukum wa ‘asyīratukum wa amwāluniqtaraftumụhā wa tijāratun takhsyauna kasādahā wa masākinu tarḍaunahā aḥabba ilaikum minallāhi wa rasụlihī wa jihādin fī sabīlihī fa tarabbaṣụ ḥattā ya`tiyallāhu bi`amrih, wallāhu lā yahdil-qaumal-fāsiqīn

Artinya: Katakanlah, “Jika bapak-bapak, anak-anak, saudara-saudara, isteri-isteri, kaum keluargamu, harta kekayaan yang kamu usahakan, perniagaan yang kamu khawatiri kerugiannya, dan tempat tinggal yang kamu sukai, adalah lebih kamu cintai dari Allah dan Rasul-Nya dan dari berjihad di jalanNya, maka tunggulah sampai Allah mendatangkan keputusanNya”. Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang fasik.

Apa Keutamaan Rabiul Awal?

Sebagai bulan kelahiran Rasulullah SAW, berikut keutamaan Rabiul Awal

- Iklan -
Baca Juga:  Tiga Kelompok yang Tidak Tertolak Doanya

1. Keutamaan adalah Perayaan Maulid Nabi

Kelahiran Nabi Muhammad SAW diperingati umat Islam dalam Perayaan Maulid Nabi. Perayaan dilakukan pada 12 Rabiul Awal bertepatan dengan kehadiran beliau di dunia.

Semasa hidupnya, Rasulullah SAW dikenal memiliki pribadi yang baik dan mulia. Dengan seluruh kualitas dan ridho Allah atas beliau inilah, muslim diharapkan rajin bershalawat untuk memohon syafa’atnya.

2. Bulan yang penuh rasa optimis

Dikutip dari buku Menggapai Berkah di Bulan-bulan Hijriah yang ditulis Siti Zamratus Sa’adah, Rabiul Awal berasal dari kata Rabi. Dalam bahasa Ibran klasik, arti rabi adalah yang agung.

- Iklan -

Kedatangan sosok yang agung tentu mendatangkan rasa optimis bagi para muslim. Kedatangannya juga menjadi kabar gembira, yang disambut dengan berbagai amalan. Nantinya, amalan inilah yang menjadi berkah dan kemuliaan bagi muslim.

Baca Juga:  Doa Saat Akan Bermusafir

3. Musim semi pertama

Rabiul Awal menjadi bulan musim semi pertama yang menandai dimulainya kehidupan. Musim semi identik dengan suhu yang tidak terlalu tinggi atau rendah, serta kondisi cenderung stabil dan cerah.

Musim semi biasa disambut dengan penuh semangat dan keyakinan menjemput berkah serta ridho Allah SWT. Hal serupa dilakukan kaum muslim yang dengan syafa’at dari Rasulullah SAW, bisa mendapatkan berkah Allah SWT.

4. Bulan mulia

Kelahiran Nabi Muhammad SAW menjadikan Rabiul Awal salah satu bulan mulia. Tiap muslim diharapkan memaksimalkan ibadah dan rutin membaca shalawat Nabi di bulan ini.

Amalan serupa juga wajib dilakukan pada bulan yang lain, demi mendapat syafa’at Rasulullah SWT dan ridho Allah SAW. Semoga kebaikan dan keutamaan Rabiul Awal mengikuti tiap muslim di bulan yang lain.

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU