Manfaat Gaya Magnet

Perlu Kamu ketahui bahwa kajian ilmu fisika terkait gaya magnet dapat kita jumpai dengan mudah di sekitar lingkungan pemanfaatannya. Kamu pasti sudah tidak saing dengan manfaat gaya magnet karena bisa menjumpainya dalam kebutuhan sehari-sehari.

Berikut ini manfaat gaya magnet dalam kehidupan sehari-hari yang perlu kamu ketahui agar bisa memanfaatkannya dengan maksimal:

1. Menarik Benda Lain

Magnet memiliki manfaat utama adalah menarik benda lain terutama benda-benda yang memang berbahan khusus, seperti baja dan besi. Gaya magnet ini bisa dimanfaatkan untuk industri besi untuk memudahkan besi dari satu ke tempat lain menggunakan katrol besi dengan gantungan besar yang terbuat dari magnet bisa menarik benda berbahan besi.

2. Pembangkit Tenaga Listrik

Magnet dapat digunakan untuk mendukung pembangkitan tenaga listrik dalam skala kecil sampai skala besar sekalipun. Contoh magnet dapat membangkitkan tenaga listrik dalam skala kecil adalah magnet yang ada di dinamo sepeda yang bermanfaat untuk memancarkan lampu sepeda. Contoh dalam skala besar adalah pada generator pembangkit listrik yang membutuhkan gaya magnet yang besar.

- Iklan -

3. Penunjuk Arah

Magnet dapat dimanfaatkan untuk petunjuk arah karena memiliki dua kutub, yakni kutub utara dan kutub selatan. Sifat magnet tersebut dapat digunakan dalam bentuk magnet buatan dengan ciri- ciri menyerupai jarum yang akan menunjuk kearah utara dan selatan. Salah satu manfaat magnet sebagai penunjuk arah dapat kita temukan pada benda kompas yang akan mengarahkan jarum jam ke arah kutub magnet.

4. Sebagai Pengubah Getaran Menjadi Suara

Magnet juga dapat bermanfaat sebagai pengubah getaran listrik menjadi getaran suara. Salah satu contoh pemanfaat magnet ini bisa kita temukan pada alat-alat pengeras suara seperti speaker atau headset. Di dalam alat-alat tersebut pasti terdapat magnet yang merupakan jenis magnet buatan. Itulah sebabnya bagian sisi headset jika dipertemukan satu sama lain akan saling tolak menolak karena kutub magnet keduanya adalah sama.

5. Sebagai Parekat Pada Mekanisme Penutupan

Magnet dapat bekerja untuk perekat pada mekanisme penutupan yang diaplikasikan dengan mekanisme seperti pada penutup tas atau dompet dan pada penutup pintu kulkas. Cara kerja gaya magnet tersebut adalah pada bagian kutub magnet akan dihadapkan pada kutub magnet yang berbeda jenis sehingga pertemuan keduanya dapat saling tarik menarik dan berhasil menciptakan mekanisme penutupan yang efektif dan efisien.

- Iklan -
Baca Juga:  Mengapa Tumbuh Kembang Kupu-kupu Disebut Metamorfosis?

6. Alat Ukur Listrik

Magnet dapat diterapkan dalam alat ukur listrik seperti amperemeter atau voltmeter. Pada alat tersebut membutuhkan magnet untuk memainkan arah gaya magnet atau medan magnet dengan lilitan kawat dengan bagian tengahnya terdapat magnet. Cara kerja gaya magnet pada alat pengukur listrik tersebut adalah akan menghasilkan arah yang dapat memutar kumparan dan kemudian akan ditahan oleh pegas agar kumparan tidak bergerak. Sehingga petunjuk ukuran akan menyimpang dan sesuai dengan arus listrik yang melaju.

7. Produk Motor Listrik

Magnet juga dapat bermanfaat untuk produk teknologi seperti motor listrik yang menggunakan energy listrik yang kemudian diubah menjadi gerak. Di dalam material motor listrik pada komponen kumparan kawat yang melilit magnet. Komponen tersebut akan menghasilkan gaya magnet yang berlawanan arah, sehingga komponen kumparan tersebut akan berputar sesuai porosnya dan akhirnya menghasilkan gerakan.

8. Untuk Menemukan Jarum

Magnet bisa Grameds manfaatkan untuk menemukan jarum yang mungkin saja jatuh di tempat yang susah untuk dijangkau. Karena ukurannya yang kecil membuat jarum sulit ditemukan jika hilang. Selain itu ujung jarum yang runcing dapat berbahaya jadi harus segera ditemukan jika jatuh atau hilang.

- Iklan -

9. Kereta Api Maglev

Penemuan modern tentang kereta api maglev atau magnetic levitation sempat heboh dan popular di masanya. Kereta api tersebut bergerak di atas rel magnet yang artinya menggunakan gaya magnet pada sisi kutub magnet yang saling tolah menolak jika sejenis. Sehingga kereta dapat berjalan di atas rel magnet dengan kecepatan yang lebih daripada kecepatan kereta biasanya.

Contoh Gaya Magnet dalam Kehidupan Sehari-hari

Setelah mengetahui manfaat magnet, kamu bisa menyimak contoh-contoh benda yang menggunakan gaya magnet dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini penjelasan detail cara kerja gaya magnet pada benda-benda yang mungkin saja Grameds sering temukan sehari-hari:

1. Kompas

Kompas adalah salah satu benda yang menggunakan magnet dalam melakukan fungsinya untuk menunjukan arah mata angin. Kompas memiliki jarum yang bisa dengan bebas berputar dan kemudian akan selalu mengarah ke utara dan selatan. Nah gerak jarum itulah yang menggunakan gaya magnet untuk bisa menunjukan kutub selatan dan utara.

2. Pemindai MRI

Pemindai Magnetic Resonance Imaging (MRI) adalah bentuk teknik pencitraan medis yang banyak digunakan oleh pusat diagnostic di dunia. Pemindai MRI ini memanfaatkan medan magnet yang sangat kuat, gradient medan magnet, dan gelombang radio untuk menghasilkan gambaran organ dalam tubuh manusia.

Baca Juga:  Apakah Semua Pohon "Berbuah" Kupu-kupu?

3. Motor Listrik

Motor listrik bergerak berkata adanya energi listrik yang berubah menjadi energy gerak berkat gaya magnetik. Motor listrik ini menghasilkan medan magnet melalui kumparan dengan arus listrik. Gaya magnet ini kemudian menimbulkan gerakan untuk putaran yang akhirnya menjalankan motor.

4. Komputer

Apakah kamu mengetahui bahwa komputer yang biasanya kita gunakan juga menggunakan magnet yakni pada bagian data yang tersimpan pada hard disk drive pada komputer yang menggunakan dasar magnet. Pada sidang tersebut ada lapisan bahan magnet yang terdiri dari milyaran bahkan triliunan magnet-magnet kecil. Menggunakan kepala elektromagnetik maka data bisa tersimpan di dalam disk.

5. Oven Microwave

Alat oven microwave sekarang sudah banyak digunakan sebagai alat rumah tangga untuk memasak atau memanaskan makanan. Alat ini menggunakan bantuan gaya magnet untuk bekerja yakni menggunakan material megatron untuk menghasilkan tenaga untuk memasak dan mengeluarkan panas.

Material megatron merupakan bentuk tabung vakum yang dirancang khusus untuk menimbulkan elektron bersirkulasi dalam lingkaran di dalam tabung tersebut. Magnet kemudian diletakan pada sekitar tabung agar memberikan gaya yang menyebabkan elektron menjadi bergerak dalam satu lingkaran alat tersebut.

6. Mobil

Mobil bersifat elektromagnetik yang dihasilkan dari mesin mobil untuk menciptakan gerakan. Mesin yang berbahan bakar fosil kemudian menghasilkan energy dari perapian. Energi tersebut akan memutar kumparan magnet yang menempel pada poros roda mobil, sehingga roda mobil pun ikut berputar, begitupun mobil yang ikut bergerak.

7. Lemari Es Atau Kulkas

Kulkas menggunakan magnet yang terletak pada pintunya agar lemari es tersebut dapat tertutup sempurna. Gaya magnet yang digunakan dalam pintu magnet sangat kuat karena kulkas harus dalam keadaan tertutup sempurna agar bisa bekerja sesuai fungsinya.

8. Kipas

Kipas juga menggunakan gaya magnet agar bisa bekerja sesuai fungsinya dengan adanya magnet pada rotor kipas yang ditolak oleh magnet yang ada di stator. Proses yang terus berulang itulah yang membuat setiap siklus rotor terus bergerak, sehingga kipas bisa bergerak dan menghasilkan angin dengan energi listrik.

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU