spot_img
spot_img

Sambut Harlah PMII ke-63, Rayon Ushuludin Filsafat dan Politik Berbagi Takjil

Penulis: Arham

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Ushuludin Filsafat dan Politik melakukan aksi berbagi takjil di Jalan Tun Abdul Razak, Minggu (16/04/2023).

Mengusung tema “PMII Rashul berbagi takjil”, kegiatan ini berlangsung dari jam 16:30-17:20 WITA yang merupakan rangkaian acara kedua setelah melakukan agenda lomba BTQ di mesjid Nurul Yaqien samata, Sabtu (15/04/2023).

Baca Juga:  Sinopsis Bidadari Surgamu Episode 57 Senin 8 Mei 2023, Denis Mengembalikan Sakinah

Ketua rayon Irham musafir mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian acara dalam menyambut Hari Lahir PMII yang ke-63 Tahun, yang akan berlangsung pada hari Senin 17 April mendatang.

- Advertisement -

Lebih lanjut, Irham mempertegas bahwa selain menjadi salah satu rangkaian acara, kegiatan tersebut juga merupakan bentuk kepedulian PMII kepada masyarakat.

“Salah-satu bentuk pengimplementasian nilai-nilai yang terkandung dalam Aswaja”, kata Irham.

Baca Juga:  UIN Alauddin Kerja Sama BPIP Gelar Seminar Nasional dan Bedah Buku Islam dan Pancasila Perspektif Maqasid Syariah

Di samping itu, Ketua Panitia Bima Bhakti berharap melalui kegiatan tersebut mampu mempererat tali persaudaraan yang telah terbangun.

- Advertisement -

“Bukan hanya pada persoalan euforia saja, namun juga besar harapan melalui kegiatan-kegiatan seperti ini mampu menjadi magnet sehingga memperat rasa kekeluargaan yang telah terbangun di PMII”, harap Bima.

Bagikan:

REKONDASI UNTUK ANDA