Sambut Maba, Dekan FKM Unhas Sampaikan Pesan Bugis Makassar Untuk Sukses

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM Unhas), Dr Aminuddin Syam, SKM., M Kes., M Med Ed., menyampaikan selamat datang kepada mahasiswa baru FKM Unhas pada acara Penerimaan dan Pengembangan Karakter Mahasiswa Baru (P2KMB) Jumat, 9 Agustus 2019.

“Kalian adalah orang-orang terbaik dan memilih fakultas dan program studi terbaik, tahun ini hanya terseleksi 286 mahasiswa baik untuk program studi kesehatan masyarakat maupun program studi ilmu gizi,” tutur Dekan FKM Unhas.

“Sekedar adik-adik ketahui, Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin menempati peringkat kelima di Indonesia yang memiliki peminat tertinggi dari seluruh program studi yang ada. Dan Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin adalah menempati peringkat pertama dengan peminat tertinggi seluruh Program Studi Kesehatan Masyarakat di Indonesia,” paparnya.

- Iklan -
Baca Juga:  Mirza, Sang Duta Wisata Raih Gelar MIKOM UNIFA

Dekan FKM Unhas juga menyampaikan empat pesan orang Bugis Makassar kepada mahasiswa baru. Pertama, lempu (jujur). “Jika anda mau berhasil, maka harus jujur,” katanya.

“Kalian akan diuji oleh waktu apakah termasuk orang jujur atau tidak. Apakah anda masuk ke Unhas karena kejujuranmu atau karena cara lain,” ungkapnya.

Dekan FKM Unhas Dr Aminuddin Syam, SKM., M Kes., M Med Ed.

Kedua, kata Aminuddin, jika mau sukses harus getteng artinya konsisten, punya pendirian termasuk konsisten tidak merokok di kawasan FKM Unhas.

- Iklan -

Ketiga adalah acca (cerdas atau pintar) atau dalam bahasa Makassar, caradde.

“Makanya IPK nya selama menjadi mahasiswa harus ada target minimal 3.8. Kalian adalah orang-orang acca atau caradde sehingga tentu sangat pantas untuk mencapai IPK tersebut,” ujarnya.

Baca Juga:  STIM LPI Makassar Rayakan Prestasi Mahasiswa

“IPK tinggi tetapi tidak boleh sakit atau harus diniatkan dan berusaha untuk tidak sakit. Karena fakultas anda adalah fakultas kesehatan masyarakat, fakultas untuk orang sehat bukan untuk orang sakit. Kalau sakit, maka tentu bukan tempatnya disini,” ungkapnya.

- Iklan -

Keempat kalau mau menjadi orang sukses, kata Dekan FKM Unhas, harus warani atau berani atau barani dalam bahasa Makassar. “Keberanian ini karena kita jujur dan teguh pada pendirian,” katanya.

Turut hadir dalam penerimaan mahasiswa baru tersebut adalah semua Wakil Dekan FKM Unhas dan para panitia pelaksana baik dosen, pegawai maupun mahasiswa. Ucapan terima kasih juga disampaikan terkhusus kepada Ketua Panitia, Adelia U. Ady Mangilep, SKM, MARS dan tim yang telah sukses menyelenggarakan kegiatan ini. (FP)

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU