9 Contoh Kesan dan Pesan untuk Panitia Ospek Online atau Offline 2022, Menarik, dan lucu

Contoh Kesan dan Pesan untuk Panitia Ospek Online atau Offline 2022. Masa penerimaan mahasiswa baru untuk tahun ajaran 2022/2013 dikit lagi berakhir, beberapa kampus terhusus PTN telah diisi wajah-wajah baru. Mimpi ribuan mahasiswa akan dimulai dari masa pengenalan kampus atau Ospek.

kegiatan ospek jadi salah sati kegiatan yang bertujuan untuk mengenalkan mahasiswa baru dengan lingkungan kampus. Ada banyak kegiatan yang dikemas selama beberapa hari.

Nah, Buat kamu yang lagi asyik. Inilah 10 contoh kesan dan pesan untuk kakak panitia ospek dari mahasiswa baru atau MABA.

- Iklan -

Kesan dan pesan untuk kakak panitia ospek yang penuh ucapan terima kasih, pula menarik, dan lucu.

Contoh Kesan dan Pesan untuk Panitia Ospek Online atau Offline 2022

1. Kesan: Saat pertama kali datang menjadi mahasiswa baru, saya sangat terkesan dengan lingkungan kampus yang sangat ramah dan responsif, mulai dari pendaftaran hingga kegiatan ospek ini, banyak juga program beasiswa yang dapat membantu kami untuk melanjutkan cita-cita.

- Iklan -

Pesan: Semoga kampus dapat memberikan wadah bagi potensi-potensi para mahasiswa yang berbeda, meskipun tidak semua dari kami berpotensi di bidang akademik, semoga pihak kampus tidak pandang bulu. Karena seyogyanya kecerdasan seseorang tidak hanya dinilai dari nilai yang tertera di raport, namun juga nilai yang diimplementasikan di lingkungan sosial.

2. Kesan: Perjuangan para panitia dalam menyukseskan acara ospek di kampus ini sungguh tak ternilai harganya. Sungguh. Di masa sekarang ini cukup sulit untuk mencari anak-anak muda yang berdedikasi dan peduli terhadap kampus sendiri.

Pesan: Dengan selesainya ospek pada hari ini bukan berarti telah menyelesaikan segalanya. Silaturahmi mari tetap kita jaga dan kita kuatkan. Motivasi mari terus kita lahirkan dan tumbuhkan. Jangan pernah berhenti untuk belajar.

- Iklan -

3. Kesan: Saya kira kegiatan ospek hari ini sangat seru, menarik, tertata, dan tersistem dengan baik. Salut untuk para panitia kegiatan.

Pesan: Pada acara ospek di kampus ini, beberapa kali saya merasa jenuh dengan penyampaian materi dari para mentor yang kadang terlalu cepat logat bicaranya, dan terkadang pula terlalu pelan intonasi suaranya. Rasanya perlu ditambah game ospek singkat dengan beberapa variasinya agar para peserta yang mendengarkan materi tidak terlalu bosan.

4. Kesan: Kesan saya kepada panitia, dari seluruh rangkaian kegiatan ini saya selaku peserta sangat terkesan dengan konsep serta kekompakan panitia selama menyelesaikan kegiatan ospek ini, selain itu kakak-kakak panitia juga sangat sabar dan telaten meskipun kami selaku peserta kadang-kadang suka ngeselin.

Pesan: Semoga kedepannya kakak panitia dilancarkan kegiatan akademiknya, dapat nilai yang memuaskan dan bisa memberikan tauladan yang baik untuk kami para junior yang bandel ini

5. Kesan: Kakak pendamping terimakasih sebesar-besarnya ya… atas bimbingannya selama ini. Aku senang sekali bisa menjadi bagian dari fakultas… jurusan….

Pesan: Semoga kakak semuanya diberikan kemudahan dalam menjalani aktivitas. Semangat selalu, saya selalu mendukung kakak.

6. Kesan: Sebetulnya saya adalah orang yang cukup pendiam, setelah mengikuti serangkaian kegiatan ospek tadi saya merasa lebih aktif, lebih berani, serta lebih ingin berpartisipasi dalam setiap kegiatannya.

7. Kesan: Tidak terasa, kegiatan ospek akan berakhir. Percayalah kak, aku akan merindukan kalian semua. Jangan lupakan aku ya kak.

Pesan: Semoga dari kegiatan ospek ini, kita bisa kenal sampai seterusnya. Jangan sungkan untuk sapa aku ketika bertemu di kantin atau toilet kampus. Aku sayang kalian!

8. Kesan: Selama mengikuti ospek beberapa hari ini saya merasa senang, gembira, sekaligus bangga. Senang karena ada aneka kegiatan yang seru, menghibur, dan tetap edukatif. Bangga karena ternyata kampus yang bakal menjadi tempat saya menimba ilmu ini kaya dengan prestasi dan punya misi yang besar.

Pesan: Secara khusus saya ingin berpesan terutama kepada Kakak pendamping  dan panitia ospek untuk lebih bersabar dalam memberikan instruksi dan bisa lebih mengontrol emosi untuk tidak mudah berkata-kata yang berlebihan. Selebihnya, semoga hubungan pertemanan kita tetap terjaga sebagai sesama mahasiswa.

9. Kesan: Saya merasa bangga sebagai junior baru dari kakak-kakak pendamping dan panitia. Berkat mereka, acara ospek hingga hari ini bisa berjalan dengan baik. Saya yakin setiap tetes keringat yang mereka lakukan hingga hari ini akan bernilai kebaikan.

Pesan: Meskipun kegiatan ospek hari ini sudah selesai namun, semoga silaturahmi tetap kita jaga dan kita kuatkan. Semoga kakak-kakak dapat terus membimbing kami dengan baik.

demikian Contoh Kesan dan Pesan untuk Panitia Ospek Online atau Offline 2022.

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU