Keutamaan Bulan Rajab, Dzikir dan Amalan-Amalan yang Dapat Dilakukan

Bagi warga muslim, kini kita sekarang di bulan Rajab. Tepatnnya Senin, 23 Januari 2023. Rajab  diambil dari kata “tarjib” yang berarti “pengagungan”.

Ada ulama juga mengatakan Rajab ت artinya “ashab” yang berarti “mengalir/menuang”. Kenapa demikian ? Karena di bulan RAJAB mengalirnya rahmat Allah bagi orang-orang yang bertaubat.

Ulama juga berkata, “Bulan rajab bulan untuk menanam, sya’ban untuk menyiram, ramadhan untuk memanen.

- Iklan -

Diantara amalan-amalan dan dzikir di bulan Rajab ialah:

  1. Doa ketika masuk bulan Rajab :

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَـعْبَانَ وَبَلِّـغْنَا رَمَضَانَ

Artinya :

“Yaa Allah berkahilah kami di Bulan Rajab dan Sya’ban, serta perjumpakanlah kami dengan bulan Ramadhan”.

Pertama : Doa Malam Pertama untuk 1 Rajab

- Iklan -

قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ تَعَالَى عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: «رَجَبٌ شَهْرُ اللهِ، وَشَعْبَانُ شَهْرِيْ، وَرَمَضَانُ شَهْرُ أُمَّتِيْ» أَخْرَجَهُ فِي الْجَامِعِ.

Senin 23 januari 2023( 1 Rajab) .

  1. Doa malam pertama 1 Rajab, karya Tuan Syeikh Abdul Qodir Al-Jailani rodhiyolloohu ‘anhu

إِلَهِيْ تَعَرَّضَ لَكَ فِيْ هَذِهِ اللَّيْلَةِ الْمُتَعَرِّضُوْنَ، وَقَصَدَكَ الْقَاصِدُوْنَ، وَأَمَّلَ فَضْلَكَ وَمَعْرُوْفَكَ الطَّالِبُوْنَ؛ وَلَكَ فِيْ هَذِهِ اللَّيْلَةِ نَفَحَاتٌ وَجَوَائِزُ، وَعَطَايَا وَمَوَاهِبُ، تَمُنُّ بِهَا عَلَى مَنْ تَشَاءُ مِنْ عِبَادِكَ، وَتَمْنَعُهَا مِمَّنْ لَمْ تَسْبِقْ لَهُ الْعِنَايَةُ مِنْكَوَهَأَنَذَا عَبْدُكَ الْفَقِيْرُ إلَيْكَ، الْمُؤَمِّلُ فَضْلَكَ وَمَعْرُوْفَكَ، فَإِنْ كُنْتَ يَا مَوْلَايَ تَفَضَّلْتَ فِيْ هَذِهِ اللَّيْلَةِ عَلَى أَحَدٍ مِنْ خَلْقِكَ، وَجُدْتَ عَلَيْهِ بِعَائِدَةٍ مِنْ عَطْفِكَ، فَصَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَآلِهِ وَصَحْبِهِ، وَجُدْ عَلَيَّ بِطَوْلِكَ وَمَعْرُوْفِكَ يَا رَبَّ الْعَالَمِيْنَ

2) Doa karya Sayyidina Ali bin Abu Tholib Kharromalloohu wajhahu :

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَآلِهِ مَصَابِيْحِ الْحِكْمَةِ، وَمَوَالِي النِّعْمَةِ، وَمَعَادِنِ الْعِصْمَةِ، وَاعْصِمْنِيْ بِهِمْ مِنْ كُلِّ سُوْءٍ، وَلَا تَأْخُذْنِيْ عَلَى غِرَّةٍ، وَلَا عَلَى غَفْلَةٍ، وَلَا تَجْعَلْ عَوَاقِبَ أَمْرِيْ حَسْرَةً وَنَدَامَةً، وَارْضَ عَنِّيْ؛ فَإِنَّ مَغْفِرَتَكَ لِلظَّالِمِيْنَ، وَأَنَا مِنَ الظَّالِمِيْنَ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِيْ مَا لَا يَضُرُّكَ، وَأَعْطِنِيْ مَا لَا يَنْفَعُكَ، فَإِنَّكَ الْوَاسِعَةُ رَحْمَتُهُ، الْبَدِيْعَةُ حِكْمَتُهُ، فَأَعْطِنِيَ السَّعَةَ وَالدَّعَةَ، وَالْأَمْنَ وَالصِّحَّةَ، وَالشُّكْرَ وَالْمُعَافَةَ وَالتَّقْوَى، وَأَفْرِغِ الصَّبْرَ وَالصِّدْقَ عَلَيَّ وَعَلَى أَوْلِيَائِكَ، وَأَعْطِنِيْ الْيُسْرَ، وَلَا تَجْعَلْ مَعَهُ الْعُسْرَ، وَاعْمُمْ بِذَلِكَ أَهْلِيْ وَوَلَدِيْ وَإِخْوَانِيْ فِيْكَ، وَمَنْ وَلَدَنِيْ، مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ

(tanggal 1 bulan Rajab jatuh pada tnggl 23  Januari  hari senin 2023}.Awal malam bulan Rajab adalah Salah satu malam pengabulan Do’a. Berkata Imam Syafi’i, rahimahullah:

- Iklan -
Baca Juga:  Puasa dan Akhlak

Yang Artinya: “Sungguh Do’a akan dikabulkan pada 5 (lima) malam, yaitu:

➭1. Malam Jum’at,

➭2. Malam Lebaran ‘Idul Adha,

➭3. Malam Lebaran ‘Idul Fitri,

➭4. Malam Pertama Bulan Rajab,

➭5. Malam Nishfu Sya’ban (malam kelima belas bulan Sya’ban)”.

{Keterangan dari kitab “As-Sunanul Kubra”, karya Imam Al-Baihaqi: 3 / 319, cetakan “Darul Fikr”, Beirut, Lebanon}.

Berpuasa dibulan Rajab

Selain itu, ada 3 (tiga) Hadits Rasulullah SAW di dalam Kitab “Al-Hawi lil Fatawi”, karya Imam Jalaluddin as-Suyuthi: 1 / 352, cetakan “Darul Fikr”, Beirut, Lebanon tentang keutamaan Puasa di bulan Rajab, yaitu: HR Anas.

Rasulullah SAW. bersabda: Artinya: “Sungguh di dalam surga terdapat sebuah sungai yang disebut Rajab. Airnya lebih putih daripada susu dan lebih manis daripada madu. Barangsiapa Puasa sehari di bulan Rajab, maka Alloh akan memberi minum dari air sungai itu.”

HR Anas, Rasulullah SAW. bersabda: Artinya: “Barangsiapa Puasa di bulan Harom, yaitu hari Kamis, Jum’at dan Sabtu, maka akan ditulis baginya ibadah 700 (tujuh ratus) Tahun.”HR Ibnu Abbas.

Rasulullah SAW bersabda: Artinya:

“Barangsiapa Puasa sehari di bulan Rajab, bagaikan Puasa sebulan. Barangsiapa Puasa 7 (tujuh) hari di Bulan Rajab, maka 7 (tujuh) Pintu Neraka jahim dikunci gembok. Dan, barangsiapa Puasa 8 (delapan) hari di Bulan Rajab, maka 8 (delapan) Pintu Surga dibuka. Juga, barangsiapa Puasa 10 (sepuluh) hari di bulan Rajab, maka amal-amal buruknya diganti dengan amal-amal baik.”

Selain itu, Rasulullah SAW bersabda: Artinya: “Barangsiapa Puasa 3 (tiga) hari di bulan Harom (Dzul-Qo’dah, Dzul-Hijjah, Muharram, dan Rajab), yaitu Puasa hari Kamis, Jum’at, dan Sabtu, maka dituliskan baginya ibadah 2 (dua) Tahun.”

Lafadz niat puasa sunnah Rajab : نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ فِى شَهْرِ رَجَبِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى “Saya niat puasa esok hari di bulan rajab sunah karena ALLAH Ta’ala.”

Baca Juga:  Banyaknya "Hadiah" Allah SWT Kepada Orang Sabar

Membaca Istighfar

Ulama berkata , “Rajab adalah bulan untuk kita memperbanyak istighfar, sya’ban bulan untuk memperbanyak shalawat, ramadhan bulan untuk memperbanyak membaca Al-Quran. Maka dari itu perbanyaklah istighfar dibulan yang mulia ini mintalah ampun kepadanya!!!

Do’a dibaca Pagi dan Sore di bulan Rajab (70X)

رب اغْفِرْ لِيْ وَارْحَمْنِيْ وَتُبْ عَلَي

Do’a dibaca antara Dzuhur dan Ashar bulan Rajab (70x) :

اَسْـتَغْفِرُ الله َ الْعَظِيْمَ الَّذِي لآ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ، تَوْبَةَ عَبْدٍ ظَالِمٍ لاَ يَمْلِكُ لِنَفْسِهِ ضَرًّا وَلاَ نَفْعًا وَلاَ مَوْتًا وَلاَ حَيَاةً وَلاَ نُشُوْرًا

Dibaca pada 10 hari yang pertama di bulan Rajab (100x) :

سُـبْحَان الله الْحَيِّ الْقَيُّوْمِ

Dibaca pada 10 hari yang kedua du bulan Rajab (100x) :

سُـبْحَانَ الله ِ اْلأَحَدِ الصَّمَدِ

Dibaca pada 10 hari yang ketiga di bulan Rajab (100x) :

سُـبْحَان الله الرَّؤُوْفِ

Membaca “Sayyidul Istighfar” (3x Pagi dan Sore) :

اَللَّهُم َّ أَنْتَ رَبِّيْ لآ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ خَلَقْتَنِيْ وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَااسْـتَطَعْتُ، أَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ، أَبُوْءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَبُوْءُ بِذَنْبِيْ فَاغْفِرْ لِيْ فَإِنَّه لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إِلاَّ أَنت

{Hadits Hasan Riwayat Anas di dalam kitab “Faidhul Qodir Syarah Al-Jami’u ash-Shoghir”, karya Imam Abdurra’uf Al-Munawi: 6 / 162, cetakan “Darul Fikr”, Beirut, Lebanon}.

Membaca Zikir jum’at terakhir dibulan rojab

اَحْمَدُ رَسُوْلُ اللّٰهِ ، مُحَمَّدٌ رَسُوْلُ اللّٰهِ × ٣٥

(Dibaca 35 Kali pada hari Jum’at terakhir bulan Rojab saat Khotib diatas mimbar)

(Amaliyah Ijazah Guru Mulia AlHabib Ahmad Bin Abu Bakar Bin Ali Bin Al Imamul Qutb Ghoust AlHabib Abu Bakar Assegaf Gresik)

Fadhilah

– Barang siapa yang mengamalkannya, maka tidak akan terputus uang di tangannya ditahun itu (Diberi kejembaran Rizki uang)

Berdoa

Artinya, “Lima malam yang tidak ditolak didalamnya do’a awal malam rajab, malam nisfu sya’ban, malam jumat, malam idul fitri, malam idul adha”. Berdo’alah ! Insyaallah hajat-hajatmu akan dikabulkan semuanya. (p/wa/ana)

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU