Rektor UIN Alauddin Makassar Akan Beri Beasiswa S2 Juara I Pesona PTKN

Rektor UIN Alauddin Makassar akan memperjuangkan mendapatkan beasiswa bagi mahasiswa yang meraih juara I dalam Pekan Seni dan Olahraga Nasional (Pesona) PTKN I di UIN Sunan Gunung DJati Bandung.

Hal tersebut disampaikan Rektor UIN Alauddin Makassar, Prof Hamdan Juhannis saat menyambangi penginapan Kontingen di Hotel Panen, Jl Riau, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat, Senin (8/8/2022) malam.

“Juara I, saya akan perjuangakan mendapatkan Beasiswa S2. Sementara Juara 2 dan 3 akan memberikan bonus khusus dari saya pribadi, soal jumlahnya nanti kita lanjuti,” kata Guru Besar Sosiologi Pendidikan itu.

- Iklan -
Baca Juga:  Mahasiswa KKN UINAM Angkatan 75 Gelar Penyuluhan Daun Binahong di Desa Bontoharu untuk Bangun Kesadaran Akan Obat Tradisional

Menurut Mantan Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Pengembangan Lembaga itu, melihat semangat para atlet, Ia menargetkan UIN Alauddin Makassar masuk dalam tiga besar.

“Kami menargetkan tiga besar, ada banyak peluang misalnya Pencak Silat, Tenis Meja, Musikalisasi Hadist, dan beberapa cabang seni dan olahraga lainnya,” harapnya.

Baca Juga:  KKN UIN Alauddin Makassar Gelar SABAR di Desa Bontoharu

Sebagai informasi, Pesona PTKN I akan berlangsung selama enam hari, terhitung sejak, Senin 8 Agustus sampai Sabtu 13 Agustus 2022 di UIN Sunan Gunung DJati Bandung.

- Iklan -

Dalam ajang itu, UIN Alauddin Makassar mengirimkan 49 peserta ter-baiknya. Mereka akan mengikuti 13 Cabang Lomba diantaranya Musabaqoh Tilawatil Quran.

Selanjutnya MHQ, Pop Solo Islami, Musikalisasi, Kaligrafi, Tenis Meja, Catur, Pencak Silat, Karate, Taekwondo, Bulu Tangkis dan Futsal.

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU