Alvaro Morata dan Alice Campello Bercerai, Ini Alasannya

Berita mengejutkan datang dari dunia sepak bola dan hiburan: Alvaro Morata, kapten timnas Spanyol yang baru saja bergabung dengan AC Milan, resmi bercerai dari istrinya, model terkenal Alice Campello. Kabar ini mengejutkan banyak orang, terutama karena pasangan ini masih terlihat mesra saat Euro 2024.

Menurut Daily Mail, rumor mengenai keretakan rumah tangga pasangan ini sudah lama beredar. Ketika Alvaro Morata melayani permintaan tanda tangan dan foto dari penggemar Milan, banyak yang mencatat bahwa dia tidak lagi mengenakan cincin pernikahannya. Akhirnya, Morata memutuskan untuk berbicara. Dalam sebuah unggahan di Instagram, pria berusia 31 tahun tersebut mengonfirmasi bahwa dia dan Alice telah memutuskan untuk berpisah.

Baca Juga:  Vinicius Jr Ditawar Gaji 6 Triliun oleh Klub Arab Saudi

“Setelah pertimbangan yang panjang, Alice dan saya telah memutuskan untuk berpisah. Kami memiliki hubungan yang indah dan saling menghormati, di mana kami saling mencintai dan mendukung. Tahun-tahun bersama sangat berarti dan menghasilkan empat anak yang tidak diragukan lagi adalah hal terbaik yang pernah kami buat,” tulis Morata dalam unggahannya.

- Iklan -

Sementara itu, Alice Campello juga mengonfirmasi perpisahan mereka. Model berusia 29 tahun ini mengganti nama akun media sosialnya dari Alice Campello Morata menjadi Alice Campello. Ia juga menegaskan bahwa keputusan untuk berpisah bukan disebabkan oleh adanya orang ketiga.

Baca Juga:  Manchester United Kini Punya 4 Bek Termahal di Dunia

“Alvaro dan saya telah memutuskan untuk berpisah, dan ini adalah keputusan tersulit yang pernah kami buat dalam hidup. Saya ingin menegaskan, seperti yang telah ia sampaikan, bahwa tidak ada pihak ketiga atau bentuk perselingkuhan dari pihak mana pun,” tulis Alice.

Meskipun demikian, rumor tetap beredar. Sebuah laporan viral sempat mengklaim bahwa ada foto seksi Morata dengan wanita lain yang beredar. Namun, Alice dengan tegas membantah kabar tersebut. (*)

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU