Asal Usul Proliga, Liga Voli Tertinggi Indonesia

Asal Usul Proliga. Proliga merupakan sebuah kompetisi profesional tahunan dalam dunia bola voli di Indonesia. Terbentuknya Proliga tidak terlepas dari peran aktif Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI), organisasi yang menjadi payung bagi pengembangan bola voli di Tanah Air. Pada tahun 2002, PBVSI menciptakan Proliga sebagai kompetisi resmi bola voli profesional di tingkat nasional.

Pada bulan Februari hingga April 2002, edisi perdana Proliga dihelat dengan serangkaian pertandingan yang berakhir pada partai puncak di Jakarta. Edisi perdana ini melibatkan delapan tim putra dan delapan tim putri. Bandung Tectona berhasil meraih gelar juara pada kategori putra, sedangkan Jakarta Monas Bank DKI keluar sebagai juara pada kategori putri.

Melalui Proliga, PBVSI bertujuan untuk mendorong regenerasi pemain dan memberikan wadah bagi pengembangan bakat di tingkat nasional. Kompetisi ini juga menjadi bagian integral dari persiapan tim nasional untuk bersaing di tingkat internasional. Itulah asal usul proliga Indonesia.

- Iklan -
Baca Juga:  8 Teknik Dasar Permainan Sepakbola yang Wajib Dikuasai oleh Pemainnya

Daftar Juara Proliga

Sejak dimulainya kompetisi Proliga pada tahun 2002, tim bola voli putra yang sekarang dikenal sebagai Surabaya Bhayangkara Samator telah menjadi yang paling dominan dengan tujuh gelar juara, meraihnya pada tahun 2004, 2007, 2009, 2014, 2016, 2018, dan 2019.

Di sisi lain, “Ratu” tim bola voli putri dalam Proliga adalah Jakarta Elektrik PLN, berhasil mengumpulkan enam gelar juara sepanjang sejarah kompetisi.

Tahun Juara Tim Putra Juara Tim Putri
2002 Bandung Tectona Jakarta Monas Bank DKI
2003 Jakarta BNI Phinisi Bandung Art Deco
2004 Surabaya Flame Jakarta Elektrik PLN
2005 Jakarta BNI Taplus Jakarta BNI Taplus
2006 Jakarta BNI Taplus Bandung Art Deco
2007 Surabaya Samator Surabaya Bank Jatim
2008 Jakarta P2B Sanata Surabaya Bank Jatim
2009 Surabaya Samator Jakarta Elektrik PLN
2010 Jakarta BNI Taplus Jakarta BNI Taplus
2011 Palembang Bank Sumsel Jakarta Elektrik PLN
2012 Jakarta BNI 46 Jakarta Popsivo Polwan
2013 Palembang Bank Sumsel Jakarta Popsivo PGN
2014 Surabaya Samator Jakarta Pertamina Energi
2015 Jakarta Elektrik PLN Jakarta Elektrik PLN
2016 Surabaya Samator Jakarta Elektrik PLN
2017 Jakarta Pertamina Energi Jakarta Elektrik PLN
2018 Surabaya Bhayangkara Samator Jakarta Pertamina Energi
2019 Surabaya Bhayangkara Samator Jakarta PGN Popsivo Polwan
2020 Dihentikan karena pandemi Covid-19 Dihentikan karena pandemi Covid-19
2021 Ditiadakan karena pandemi Covid-19 Ditiadakan karena pandemi Covid-19
2022 Bogor LavAni Bandung BJB Tandamata
Baca Juga:  10 Stadion Sepak Bola Terbesar Di Dunia Paling Mewah
- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU