HMJ Matematika UNM Pada Pertandingan (MATRIKS) Memasuki Babak final

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) memasuki pekan terakhir pertandingan antar kelas bernama Matematika Rileks (MATRIKS). Pembukaan berlangsung di Aula FH jurusan Matematika pada jumat, 20 November 2020. Berlangsung selama 16 hari dari 21 November sampai 06 Desember 2021.

Kegiatan ini di di gelar untuk memperkuat silaturahmi antar sivitas jurusan matematika. Sebagai ajang latihan untuk menyegarkan otak mereka. Yaitu dengan menyalurkan bakat-bakat mereka kesempatan lomba ini.

Baca Juga:  STIM LPI Makassar Rayakan Prestasi Mahasiswa

Ketua Jurusan Matematika, Dr. Asdar, S.Pd., M.Pd. mengatakan “Matriks sebagai jembatan untuk menyalurkan bakat yang ada dalam diri ananda semua. Selain itu, merelaksasikan otak dari rumus dan pembuktian-pembuktian,” Katanya.

- Iklan -

“Saya harap dalam hal ini utamakan sportifitas, semangat untuk juara. Di sinilah ajang reuni antar warga matematika dan alumni. Sehingga setelah ini bisa saling mengenal dan kompak,” Harapnya.

Karena itu dengan adanya Matriks, mahasiswa bisa lebih sportif dalam berlomba. Serta tetap menjalin keakraban diantara mereka. Adapun perlombaan yang digelar terbagi atas tiga cabang yakni olahraga, seni, dan agama.

Baca Juga:  Mirza, Sang Duta Wisata Raih Gelar MIKOM UNIFA

Untuk cabang olahraga meliputi lomba futsal, bola voli, tarik tambang, lari karung, lari kelereng, bulu tangkis, catur, domino, dan tenis meja. Sedangkan untuk cabang seni berupa desain grafis, cipta lagu HMJ, cover lagu, cipta baca puisi, debat, video kreasi.

- Iklan -

pertandingan memasuki babak final untuk futsal, domino dan tarik tambang, perlombaan ada hafidz, lari kelereng dan lari karung.(*)

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU