Ketua TP-PKK Barru Kunjungi PAUD Toga dan Posyandu Kacang

Barru, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Ketua TP-PKK Kabupaten Barru, Hj Hasnah Syam berkunjung ke desa Tompo, Rabu (6/2/19). Kedatangannya saat itu untuk melihat lebih dekat bentuk pelayanan di Posyandu Kacang dan kegiatan para kader dalam memberikan layanan kesehatan. Diselah-selah kunjungannya,  Hj Hasnah Syam juga menyempatkan diri mengunjungi lembaga PAUD di desa itu.

Lembaga PAUD yang dikunjunginya adalah Kelompok Belajar Toga (Tompo Galung) yang terletak di dusun Barang, Desa Tompo. Lembaga PAUD tersebut merupakan PAUD terpadu dan layanan holistik yang terintegrasi dengan Posyandu dalam memberikan layanan seperti layanan kesehatan anak dan Bina Keluarga Balita (BKB).

Baca Juga:  Biro SDM Polda Sulsel Ajak Putra-Putri untuk Daftar Jadi Akpol

Kelompok Belajar Toga yang dikelola Nursyam S Pd dan Aryuni SP sebagai guru, pernah meraih juara 1 Tingkat Provinsi Sulsel dalam layanan kesehatan Posyandu, PAUD dan Bina Keluarga Balita yg terintegrasi tahun 2018.

- Iklan -
Ketua TP-PKK Kabupaten Barru, Hj Hasnah Syam saat memberi arahan kepada kader Posyandu.

Pada kesempatan itu, Hj Hasnah Syam memberi dukungan berupah semangat kepada anak usia dini dan juga memastikan mereka mendapatkan layanan sesuai kurikulum pendidikan anak usia dini. “Usia dini adalah usia emas yang harus didorong untuk membentuk krakter anak dalam mewujudkan generasi yang berkualitas,” ujarnya.

Baca Juga:  Polres Maros Ajak Peran Serta Masyarakat Cegah Perjudian

Hj Hasnah Syam selaku Bunda PAUD Kabupaten Barru juga menegaskan bahwa pemerintah selalu hadir bersama Bunda PAUD. “Tujuannya jelas, mewujudkan kepedulian terhadap pendidikan anak usia dini yang muatannya bermain sambil belajar, sehat, cerdas dan ceria sesuai tuntunan Pendidikan PAUD,” tegasnya.

Reporter: Rustam

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU