Mahasiswa Fakultas Vokasi Unhas Terima Beasiswa dari PT Freeport Indonesia

Freeport Indonesia memberikan beasiswa kepada 10 Mahasiswa Berprestasi Universitas Hasanuddin (Unhas).

Lima mahasiswa berprestasi diantaranya berasal dari Fakultas Vokasi Universitas Hasanuddin yang menerima beasiswa biaya kuliah selama 1 semester berupa uang tunai sebanyak lima juta rupiah.

Pemberian beasiswa ini dilakukan bersamaan dengan kegiatan Orasi Ilmiah oleh Menteri Investasi atau Kepala BKPM di Hotel UNHAS pada Jumat 7 Oktober 2022.

- Iklan -

Pemberian beasiswa ini menjadi salah satu wujud kerja sama dari PT Freeport Indonesia ke Universitas Hasanuddin yang termuat dalam nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) yang mana salah satunya adalah penyediaan dana Pendidikan dan penelitian terutama untuk mahasiswa yang berasal dari tanah papua untuk mendukung Sumber Daya Manusia (SDM) di Papua.

Mahasiswa fakultas Vokasi yang mendapatkan beasiswa antara lain Roberto A Selung;

James P A Halawa, Omma Nispa Sambun, dan Isak Okorpit dari Program Studi D3 Keperawatan;

- Iklan -

Maria Dominika Mazzarello dari Program Studi Sarjana Terapan Budidaya Laut dan Pantai.

Baca Juga:  Buka Puasa Bersama KPI Macquarie Jadi Ruang Berjumpa Komunitas Muslim Indonesia di Sydney

Dekan Fakultas Vokasi Unhas, Prof Dr Ir Muh Restu, MP menyambut baik jalinan kerja sama dan beasiswa yang diberikan oleh PT Freeport Indonesia kepada Mahasiswa Fakultas Vokasi Unhas.

- Iklan -

“Upaya pengembangan produktivitas kerja dan karya kampus tentu saja membutuhkan dukungan kuat, tak terkecuali dalam sektor pendanaan,” terang Prof Restu.

Di sisi lain, sambungnya, aspek kerja sama antara kampus dengan sektor industri tentu saja akan banyak memberikan kesempatan dan peluang lahirnya keragaman serta kekayaan ide gagasan inovasi baru, yang sangat dibutuhkan baik oleh kampus maupun pihak industri itu sendiri.

Wakil Dekan Fakultas Vokasi Universitas Hasanuddin, yang mengurusi pula kemahasiswaan  Dr Ida Leida M, SKM MKM MScPH mengungkapkan sangat berterima kasih pada PT Freeport Indonesia dan Unhas, karena  mahasiwa  Fakutas Vokasi mendapat perioritas pemberian beasiswa ini yang dikhususkan untuk mahasiwa yang berasal dari papua.

Ida mengatakan mendapat informasi dari Direktorat kemahasiswan untuk memasukan nama-nama mahasiswa yang berasal dari Papua.

Baca Juga:  UIN Alauddin Makassar Terakreditasi Unggul

Karena  di Fakultas Vokasi memiliki banyak mahasiswa yang berasal dari Papua.

“Pada prodi  keperawatan dan Terapi Gigi dan sebagian besar telah diberikan beasiswa dari pemerintah daerah Asmat, namun ada beberapa yang belum mendapat beasiswa, sehingga kami ajukan pula nama-nama tersebut untuk diberikan beasiswa oleh PT Freeport Indonesia,” jelas Ida.

Beasiswa ini diberikan oleh PT Freeport Indonesia dalam rangka mengembangkan SDM di Papua.

Beasiswanya berjenjang ada yang 1 semester dan ada dibiayai full.

“Semoga tahun depan Mahasiswa Fakultas Vokasi Universitas Hasanuddin mempunyai peluang yang lebih besar dengan jumlah yang lebih banyak untuk mendapatkan beasiswa,” ucapnya.

Di tempat terpisah Direktur Kemahasiwan Universitas Hasanuddin, Abdullah Sanusi, SE MBA PhD menjelaskan bahwa pemberian beasiswa ini merupakan bentuk kerja sama dalam meningkatan SDM yang intelektual bagi PT. Freeport Indonesia, disamping juga memberikan kesempatan bagi Alumni Universitas Hasanuddin untuk dapat bergabung bersama PT. Freeport Indonesia.

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU