Satgas Ketahanan Pangan Covid-19 Lantamal VI Bersihkan Tanaman Penggangu Di Kebun Ubi Kayu

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Prajurit Satuan Tugas (Satgas) ketahanan pangan Covid-19 Lantamal VI melaksanakan pembersihan gulma ubi kayu dan membuat perlindungan untuk bibit jagung di lahan TNI AL Jl. Perintis Kemerdekaan Km 17 Kampung Batu Tambung Kelurahan Pai Kecamatan Biringkanaya Makassar.

Pada hari ini , Prajurit ketahanan pangan Covid Lantamal VI melaksanakan pembersihan lahan dari segala macam gulma dan berbagai jenis tanaman penggangu supaya memudahkan pengakaran dari ubi kayu. ujar Aspotmar Danlantamal VI Kolonel Marinir I. Dewa Gede Wirawan S.E., selaku Koordinator Tim Ketahanan Pangan Covid-19 Lantamal VI di lokasi lahan Km 17, Rabu, (27/05/2020).

Baca Juga:  Alat Kontrasepsi Buat Anak’  Bukan Melindungi Tapi Merusak Moral

Di sela-sela kegiatan Kolonel Marinir I. Dewa Gede Wirawan, menuturkan, pembersihan tanaman penggangu seperti rumput liar atau gulma pada tanaman ubi kayu merupakan bagian dari perawatan tanaman ubi kayu. Keberadaan gulma ini tidak bisa dibiarkan karena sangat mengganggu ubi kayu terlebih pada masa pertumbuhan..

- Iklan -

“ Bibit ubi kayu yang ditanam oleh Wakil Komandan (Wadan) Lantamal VI dan sejumlah pejabat Lantamal VI pada saat pembukaan penanaman perdana ubi kayu beberapa waktu yang lalu sudah mulai tumbuh dan saat ini kita bersihkan dari gulma , semoga cepat tumbuh besar ubinya” ujar Aspotmar Danlantamal VI.

Baca Juga:  SMK Darussalam Dapat Kendaraan Praktik Baru dari KTB dan Bosowa Berlian Motor

Masih tutur Aspotmar , selain membersihkan gulma, prajurit Satgas ketahanan pangan Covid-19 Lantamal VI juga membuat perlindungan bibit jagung untuk mempermudah masa pertumbuhan, tutupnya

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU