Berikut 5 SMA Terbaik di Kota Bandung

Berikut 5 Sekolah Menengah Atas (SMA) terbaik di kota Bandung Provinsi Jawa Barat tahun 2022 berdasarkan hasil dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) yang diketahui dari hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2021.

Hasil dari nilai UTBK 2021 tersebut muncullah beberapa sekolah yang terbaik dalam nilai UTBK 2021 untuk wilayah kota Bandung Provinsi Jawa Barat.

Lalu, SMA manakah yang terbaik nomor 1? apakah sekolahmu menjadi favorit di kota Bandung?

- Iklan -

Berikut 5 SMA Negeri dan Swasta Terbaik di Kota Bandung, Jawa Barat

1. SMAK BPK 1 Penabur Bandung – (Nilai total: 618,415)

    • SMAK 1 BPK Penabur Bandung berdiri pada tahun 1965. Sekolah tersebut dikelola olleh BPK Jawa Barat KSP Bandung. Sebelumnya, yayasan tersebut telah memiliki SD dan SMP namun belum memiliki SMA. Kepala sekolah pertama dari sekolah tersebut adalah Drs. Kwee Hok Gwan.
    • Mayoritas murid yang masuk adalah murid-murid keturunan Tionghoa. Sejak awal, lulusan dari SMA Penabur Bandung banyak yang diterima di perguruan tinggi negeri terbaik.
    • Visi misi SMA BPK Penabur 1 Bandung adalah maximize your potential, brilliance, excellence education, dare to innovate, and awesome attitude.

2. SMAN 3 Bandung – (Nilai total: 584,819)

    • Bangunan sekolah ini merupakan gedung tua yang dibangun pada zaman pemerintahan Hindia Belanda, dirancang oleh arsitek Charles Prosper Wolff Schoemaker, yang berfungsi sebagai gedung Hoogere Burgerschool te Bandoeng (HBS) yaitu sekolah menengah untuk bangsa Belanda dan kalangan ningrat Indonesia (sekolah setaraf gabungan SMP (MULO) dan SMA (AMS) dengan masa studi 5 tahun).
    • Gedung ini berdiri di atas tanah seluas 14.240 m2 dengan luas bangunan 8.220 m2 menghadap ke utara (Jalan Belitung) dihuni oleh dua sekolah yaitu SMUN 3 Bandung di sebelah barat dan SMUN 5 Bandung di sebelah timur. Batas SMU 3 dan SMU 5 hanya dibatasi oleh jalur koridor tengah yang memanjang dari arah utara ke selatan. Batas koridor ini dapat juga berfungsi sebagai pemersatu antara SMA 3 dan SMA 5 sehingga para warga kedua sekolah ini dapat hidup berdampingan dengan rukun dan damai. Di antara para siswa pun tidak pernah terjadi perselisihan.
Baca Juga:  Praktik Baik Observasi Kelas Mata Pelajaran Matematika

3. SMAS Trinitas Bandung – (Nilai total: 572,070)

- Iklan -
    • SMA Negeri 8 Bandung berdiri tahun 1967 yang berlokasi di Jalan Belitung dengan Kepala Sekolah Bpk. Moch Ilyas, dibantu oleh 44 orang tenaga pengajar, antara lain Bpk. Oyob, Subroto, Saras Ahmadi dan Abdullah. Beliau-beliau inilah yang turut mempersiapkan berdirinya SMAN 8 pada tahun 1966/1967. SMA Negeri 8 Bandung ini tepat berdiri pada tanggal 1 Januari 1967 dengan fasilitas sebanyak tujuh ruangan ; kelas I sebanyak 3 kelas, keras II sebanyak 2 kelas dan kelas III sebanyak 3 kelas.
    • Tiga tahun kemudian ada penambahan guru. Kemudian pada tahun pelajaran berikutnya SMAN 8 ini mulai berkembang. Ruang kelas ditambah sebanyak tujuh kelas dan tenaga pengajar bertambah pula.
    • Tiga tahun kemudian awal tahun 1970, SMAN 8 mulai pindah ke Jalan Solontongan 3 Buah Batu Bandung hingga saat ini dengan waktu belajar pagi hari.
    • Tahun 1971, ruang belajar belajar bertambah tiga kelas, yang berlokasi dekat STMN 2 Bandung, sehingga jumlah seluruhnya 11 kelas. Tahun 1975, ruangan belajar tersebut diserahkan kepada STMN 2 Bandung.
Baca Juga:  Pelajar UPT SPF SMPN 4 Makassar Antusias Ikuti Outing Class

5. SMAN 5 Bandung – (Nilai total: 557,703)

  • SMA Negeri (SMAN) 5 Bandung, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Provinsi Jawa Barat, Indonesia.[1] Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 5 Bandung ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII. SMAN 5 Bandung didirikan pada tahun 1951.
  • Pada tahun 2007, sekolah ini menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan sebelumnya dengan KBK. Pada tahun 2013 sekolah ini kembali berganti kurikulum menjadi Kurikulum 2013. Sesuai dengan kebijakan Pemerintah, SMA Negeri 5 Bandung ditunjuk menjadi Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) pada tahun 2009 dan mengadopsi Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008, serta menjalin kerjasama dengan beberapa sekolah di Singapura, Malaysia, Australia, Amerika Serikat, Turki, Jepang dan Inggris.

Demikianlah 5 SMA terbaik di kota Bandung tahun 2022 Provinsi Jawa Barat menurut data dari LTMPT 2021.

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU

Puasa dan Anak