Cara Membuat Puding Lumut With Butter Coffee

Puding merupakan salah satu camilan andalan banyak orang. Si manis dan kenyal ini dijadikan sebagai solusi bagi yang ingin makan, tapi tidak mau terlalu kenyang. Selain itu, puding juga salah satu menu diet andalan karena bisa melancarkan pencernaan.

Apalagi puding juga mudah dibikin sendiri. Varian puding pun beragam, puding cokelat, puding susu, puding buah, dan ada pula puding lumut. Untuk membuat efek ‘lumut’ ini, digunakan daun pandan.

Kamu juga mengkreasikan puding lumut dengan bahan lain. Resepnya yang sederhana tak membutuhkan waktu lama untuk membuatnya. Tertarik mencoba? Berikut ulasan resepnya yang FAJAR PENDIDIKAN kutip dari berbagai sumber.

- Iklan -
Baca Juga:  Resep Ayam Goreng Bacem, Sederhana Bahannya

Lapisan Puding Lumut:

  • 1 bungkus agar-agar
  • 125 ml santan
  • 150 gr gula pasir
  • 550 ml air
  • 100 ml jus pandan (pandan campur dengan daun suji)
  • Telur (kocok 1,5-2 butir)
  • Garam, vanili sejumput

Cara Membuat:

  • Campur semua bahan menjadi satu, kemudian saring.
  • Masak dengan api sedang sambil diaduk dengan whisk secara perlahan hingga mendidih.
  • Biarkan mendidih sebentar dengan api kecil, nanti akan terbentuk lumut dengan sendirinya.
  • Untuk full lumut, setelah mendidih, jangan langsung tuang ke loyang. Biarkan mengental dahulu dan hampir setengah beku, kemudian tuang ke loyang.
  • Biarkan hampir beku, lalu masak lapisan butter.

Bahan Lapisan Butter Coffee:

Bahan A

  • 3 butir kuning telur
  • 100 gr butter (cairkan)
  • 1 sdt essence vanilla
  • 1/2 kaleng susu kental manis
  • Aduk semua bahan dengan whisk hingga rata. Sisihkan.
Baca Juga:  Pizza Teflon ala @Zakiaaja90

Bahan B

  • 1 bks agar-agar
  • 4 sdm gula pasir atau sesuai selera
  • 550 ml air
  • 1,5 sachet bubuk coffee 3 in one

Cara Membuat:

  • Masak semua bahan B hingga meletup, matikan api.
  • Ambil separuh bagian agar, tuang ke bahan A, aduk cepat dengan whisk.
  • Masukkan lagi ke sisa agar-agar B, aduk sampai mendidih, lalu tuang perlahan ke atas puding lumut tadi.
  • Biarkan suhu ruang, simpan dalam kulkas.
  • Puding siap dinikmati.
- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU