Beranda blog Halaman 3331

Sertijab Kepala Kantor BPN Kabupaten Barru

0
Sertijab BPN Kabupaten Barru

Barru, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Bupati Barru Ir H Suardi Saleh, Msi menghadiri acara serah terima jabatan (Sertijab) sekaligus lepas sambut Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Barru  di Bola Sobae Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Tuwung, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, pada hari Senin

Kepala Kantor BPN Kabupaten Barru yang lama Bustam, SH, MM dipindah tugaskan menjadi Kepala Kantor BPN Kabupaten Bone, sedangkan pejabat yang baru Aprilman Usman,SH,MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor BPN Kotamadya Makassar.

Acara lepas sambut serta serah terima jabatan ini juga dihadiri oleh  Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Sulsel Dr Dadang Suhendi,SH,MH,Mantan Kakanwil BPN Provinsi Sulsel,Kepala BPN Makassar,Kepala BPN Pangkep,Kepala BPN Pare-Pare,Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Barru, Ketua DPRD Kabupaten Barru,Kapolres, Kepala Pengadilan Negeri Kabupaten Barru serta para undangan lainnya.

Dalam sambutannya Pejabat lama Kepala BPN Barru Bustam,SH,MH sangat berterima kasih kepada pemerintah Kabupaten Barru yang telah mendukungnya sejak bertugas di Barru dan menyampaikan permohonan maafnya bila mempunyai kesalahan dan kekurangan selama 17 bulan berada dibarru.

Pejabat baru Aprilman Usman, SH, MM mengatakan akan selalu menerima pekerjaan seberat apapun dengan ikhlas serta menjadikan pekerjaan sebagai ladang pahala, siap berkontribusi untuk pembangunan Kabupaten Barru.

“Kami juga siap ditegur oleh pak bupati apabila kami salah jalan”, ungkapnya.

Kakanwil BPN Provinsi Sulawesi Selatan Dr Dadang Suhendi, SH. MH menjelaskan dalam sambutannya bahwa, “Tantangan terbesar dalam memangku jabatan sebagai Kepala BPN yaitu adalah kita memangku amanah bisa melayani masyarakat lebih baik, lebih berkualitas dan penuh tanggung jawab”, singkatnya.

Sementara itu dalam sambutanya Bupati Barru Ir H Suardi Saleh, Msi sangat berterima kasih kepada pejabat lama atas kerjasamanya selama beliau di Barru.

H.Suardi Saleh juga menjelaskan tentang kemajuan Barru dewasa ini.

“Perkembangan Kabupaten Barru yang mempunyai pelabuhan laut yang terdalam kedua di Indonesia, pembangunan rel kereta api yang dimulai dari Kabupaten Barru dan keberhasilan ini adalah hasil kerjasama dari BPN Kabupaten Barru”, pintasnya.

Reporter: Abd Latif Ahmad

Satu Dekade Unifa, Resmi Launching Program Megister

Pemotongan tumpeng oleh Rektor Unifa Prof H Sadly A Djabbar sebagai simbolis satu dekade Unifa. Potongan tumpeng pertama diberikan kepada Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Fajar H M Alwi Hamu di Ballroom Universitas Fajar Makassar, Rabu, (8/8/2018). (Foto jum)
Pemotongan tumpeng oleh Rektor Unifa Prof H Sadly A Djabbar sebagai simbolis satu dekade Unifa. Potongan tumpeng pertama diberikan kepada Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Fajar H M Alwi Hamu di Ballroom Universitas Fajar Makassar, Rabu, (8/8/2018). (Foto Jum)

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Universitas Fajar (Unifa) menggelar acara ramah tamah dalam rangka memperingati satu dekade Unifa. Acara ini juga dirangkaikan dengan launching program megister rekayasa infrastruktur dan lingkungan.

Acara yang dihadiri oleh Walikota Makassar, Danny Pomanto; Rektor Unifa, Prof H Sadly A Djabbar; Kepala Kelembagaan Layanan (L2 DIKTI), Andi Lukman; Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Fajar, H M Alwi Hamu; Ketua Dewan Pengawas H Syamsu Nur; Ketua Yayasan Pendidikan Unifa, H Ridwan Arif; sivitas Akademika Unifa beserta tamu undangan ini digelar di Ballroom Unifa, Rabu (8/82018).

Meski baru berusia 10 tahun, Unifa mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Prof Saldy dalam sambutannya mengungkapkan, hal ini tidak mungkin terjadi tanpa adanya kerjasama yang baik dari semua unsur yang ada di lingkungan Unifa.

“Di Unifa dalam waktu 10 tahun sudah ada tiga program megister yaitu Ilmu Komunikasi, Ilmu Managemen Strategi dan Megister Rekayasa Infrastruktur dan Lingkungan. Ini menunjukkan bahwa kepercayaan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (L2DIKTI) terhadap civitas akademi Universitas Fajar, ” Ungkap Rektor Unifa.

Rektor Unifa ini juga menceritakan kepada seluruh tamu undangan yang menghadiri acara ini. Ia mengingat pesan dari Alwi Hamu yang membekas dihatinya saat awal mula berdirinya Unifa.

“Saya mengingat perkataan dari Alwi Hamu yang mengatakan kepada saya, bahwa ia mengelola bidang usaha. Ia ingin membangun lembaga pendidikan dan ia tidak akan menjadikannya sebagai lahan bisnis. Biarlah lembaga pendidikan ini menjadi tabungan akhirat saya kelak. Hal inilah yang mendorong saya untuk berpartisipasi di Universitas Fajar. Satu kata beliau, kita seharusnya merasa berdosa jika anak didik yang telah keluar, nantinya tidak bisa berbuat apa-apa,” tuturnya.

“Khusus sivitas akademika Unifa, kalau kita ingin jaya maka harus mempererat persaudaraan, melaksanakan tugas-tugas kita dengan penuh kedisiplinan dan tanggung jawab. Tidak akan mungkin lembaga ini akan berjalan dengan baik dan bekembang tanpa ada partisipasi dari kita semua hingga saat ini Unifa masih bisa bertahan hingga saat ini,” tutupnya.

Sementara itu, Alwi Hamu dalam sambutannya menyampaikan bahwa saat ini adalah era revolusi industri, begitu pesatnya kemajuan teknologi yang terjadi. Banyak robot-robot cerdas yang diciptakan oleh manusia itu sendiri. Maka jika kita tak mampu berbuat apa-apa untuk bangsa ini maka keberadaan kita akan mampu tergeserkan.

Di akhir acara Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Fajar, H M Alwi Hamu meresmikan launching rogram megister rekayasa infrastruktur dan lingkungan.

Reporter : Nis/Jum

UNM Kukuhkan 1.786 Wisudawan Baru

Rektor UNM Prof Husain Syam, yang membuka langsung rapat senat terbuka luar biasa dalam hal mengukuhkan ribuan Wisudawan (FOTO: Ist)

 

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar Rapat Senat Terbuka Luar Biasa, dalam rangka Wisuda Periode III Tahun Akademik 2017/2018, di Pelataran Menara Pinisi UNM, Jl AP Pettarani Makassar, Rabu (8/8/2018).

Rapat Senat dalam rangka wisuda tersebut dipimpin Rektor UNM, Prof Husain Syam, didampingi Wakil Rektor, Dekan, Wakil Dekan dan Anggota Senat UNM. Acara sidang senat diawali pengukuhan wisudawan setiap fakultas, pembacaan janji alumni, pidato rektor dan pembacaan doa’.

Pada Wisuda Periode III Tahun Akademik 2017/2018 UNM mengukuhkan 1.786 wisudawan dari program Diploma III (D3), Strata Satu (S1), Magister (S2) dan Doktor (S3).

Program Pascasarjana sebanyak 344 wisudawan, Fakultas MIPA 159, Fakultas Teknik 231, Fakultas IImu Keolahragaan 234, Fakultas Ilmu Pendidikan 302, Fakultas Bahasa dan Sastra 131, Fakultas IImu Sosial 166, Fakultas Psikologi 32, Fakultas Seni dan Desain 89, Fakultas Ekonomi 98.

Dari 1.786 orang lulusan yang diwisuda pada hari ini, terdapat 1.506 orang Program Kependidikan dan 280 orang Program Non-Kependidikan. “Dengan demikian, sampai pada wisuda hari ini lulusan Universitas Negeri Makassar telah berjumlah 126.995 orang, yang terdiri atas: Lulusan Program Kependidikan 117.304 orang dan lulusan program pendidikan non kependidikan 9.691 orang,” jelasnya.

Kepala Humas UNM, Burhanuddin dan Bupati Pinrang, Andi Aslam Patonangi, menjadi peserta wisuda kali ini, keduanya menyeselesaikan program doktoral pada jurusan administrasi publik.

“Kami mengimbau para wisudawan, jika kelak melangkahkan kaki meninggalkan kampus tercinta ini, ke manapun yang ditempuh dalam perjalanan hidup kelak, kibarkanlah selalu panji-panji almamater anda, Universitas Negeri Makassar. Tanamkanlah rasa memiliki serta pupuklah rasa bangga sebagai alumni, Ingatlah selalu moto almamater Tetap Jaya dalam Tantangan,” tandas prof Husain.

 

Reporter: Ahadri

Pangdam Hasanuddin Apresiasi Pengabdian Prajuritnya di Daerah Terpencil

0
Kunjungan Pangdam Hasanuddin di daerah

Selayar, FAJARPENDIDIKAN.co.id– Sebagai pejabat baru Pangdam XIV/Hasanuddin, hal yang paling utama dilakukan oleh Mayjen TNI Surawahadi S.Ip,M.Si yakni mengunjungi prajuritnya yang berada di satuan-satuan terdepan guna mengetahui kondisi prajurit atau satuan, tingkat kesiapan dan kemampuannya termasuk berbagai masalah lain yang dihadapi.

Satuan yang pertama kali dikunjungi adalah Kodim 1415/Selayar yang wilayahnya meliputi daerah administratif Kabupaten Selayar suatu kepulauan berada di wilayah paling Selatan Pulau Sulawesi dan dipisahkan oleh laut dengan daerah kabupaten lainnya, dengan luas wilayah 10.503 km2 dan penduduk 135.809 jiwa.

Kedatangan Pangdam yang didampingi Ketua Persit KCK PD XIV/Hasanuddin Ny. Hj. Endang Surawahadi serta Asops Kolonel Inf Leo Agung, Aster Kolonel Inf Heri Prakoso, Aslog Kolonel Czi Galih, Kapendam Kolonel Inf. Alamsyah dan Waasper Letkol Inf. Sapta, disambut meriah oleh warga Tanah Doang tak terkecuali Bupati Selayar, Muh. Basli Ali, Danrem Kolonel Inf. Suwarno dan Dandim jajaran 141/Toddopuli serta SKPD jajaran Pemkab Selayar.

“Salut saya kepada segenap prajurit yang dengan keikhlasan dan ketulusan serta segala keterbatasan mau bertugas mengabdikan dirinya di daerah yang terpencil ini. Bersama pemerintah dan rakyat membangun daerah, termasuk bidang pertahanan darat di ujung Selatan wilayah Kodam Hasanuddin,” puji Mayjen TNI Surawahadi ketika memberikan arahan kepada segenap personel di Makodim Selayar, Selasa 7 Agustus 2018.

Pada kesempatan itu, Dandim 1415/Sly Letkol Arm Yuwono memaparkan situasi dan kondisi satuan maupun wilayah yang menjadi tanggungjawabnya, termasuk laporan hasil pelaksanaan TMMD Reguler ke 102 Tahun 2018.

Di sela-sela kegiatan Kunker, Pangdam juga meresmikan Masjid Sabilul Muhtadin yang berada di Ksatrian Kodim.

Reporter: Iskandar

Pangdam Mayjen Surawahadi Disambut Hangat Warga Polres Selayar

0
Suasana Penyambutan Pangdam Mayjen Surawahadi di Selayar

Selayar, FAJARPENDIDIKAN.co.id– Salah satu kegiatan yang bagi Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Surawahadi S.IP, M.Si dirasakan sangat bernilai ketika kunjungan kerja di Kabupaten Selayar adalah saat berada ditengah-tengah warga Polres Selayar.

“Senang melihat keakraban dan kebersamaan antara tentara dan polisi di sini. Ini merupakan wujud soliditas dan sinergitas yang harus terus kita pelihara demi tegaknya NKRI,” ungkap Mayjen TNI Surawahadi pada saat acara silaturahmi bertempat di Gedung Endra Dharmalaksana Mapolres Selayar, Selasa 7 Agustus 2018.

Pangdam juga tidak lupa mengingatkan bahwa Pulau Selayar kaya akan sumber daya alam dan pariwisata yang luar biasa indahnya.

“Tentunya kita harus menjaga karunia yang tak ternilai ini. Sudah tentu untuk memeliharanya, TNI dan Polri harus saling bekerjasama,” kata Pangdam.

Kedatangan Pangdam disambut “Angngaru”, sebuah tradisi penyambutan kehormatan, dari Polisi “Cilik” diiringi tarian Paduppa oleh Polwan dan menerima jajar kehormatan.

Terhadap kunjungan itu, Kapolres Selayar, AKBP Syamsu Ridwan, menyatakan merasa terharu dan bangga dikunjungi petinggi Kodam Hasanuddin.

“Selama ini kebersamaan sangat erat mengikat para prajurit Kodim dan personel Polres, sehingga dapat menciptakan kedamaian dan keamanan di wilayah,” jelas Kapolres dihadapan Pangdam dan tamu lainnya.

Selain Ketua Persit KCK PD XIV Hasanuddin Ny. Hj. Endang Surawahadi, juga hadir Danrem Kolonel Inf. Suwarno,
Asops Kolonel Inf Leo Agung, Aster Kolonel Inf Heri Prakoso, Aslog Kolonel Czi Galih, Kapendam Kolonel Inf. Alamsyah dan Waasper Letkol Inf. Sapta dan Dandim jajaran 141/Toddopuli.

Study Banding Kutim di Sinjai Diwarnai Cendera Mata Tembakau

0

Sinjai, FAJARPENDIDIKAN.co.id– Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMdes) Kabupaten Kutai Timur Propinsi Kalimatan Timur melakukan study banding Lomba Desa dan Kades Berprestasi di desa Batu Bulerang kecamatan Sinjai Borong kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan, Selasa 7 Agustus 2018.

Studi banding yang memilih desa Batu Bulerang sebagai desa kunjungan karena desa tersebut yang sebutan lainnya sebagai negeri di atas awan tahun lalu mendapat predikat juara di tingkat nasional lomba Desa.

Apalagi kabupaten Kutai Timur memiliki masyarakat yang heterogen yakni warga masyarakatnya terdiri dari banyak komponen dalam struktur penduduknya.

Menurut Camat Sangatta Utara Kutai Timur Kalimantan Timur, Muhammad Basuni M.Si, mengemukakan bahwa desa Batu Bulerang itu dipilih sebagai tempat studi banding karena desa tersebut meraih predikat juara satu yang ingin di contoh, baik dari segi manajemennya, administrasinya, dan apa yang dilakukan serta kenapa sehingga bisa juara, juga bagaimana partisipasi masyarakatnya.

Muhammad Basuni menilai, keseriusan masyarakat desa Batu Bulerang dalam berpartisipasi karena kepala desanya mampu merangkul semua pihak.

“Gotong royongnya luar biasa, dan administrasinya sangat bagus, apalagi tempat kami disana mayoritas rata-rata pendatang yang kerjanya di area tambang maupun di kebun. Jadi di sana ada suasana kota,” terang Muhammad Basuni.

Sedangkan Kaur Pemerintahaan Desa Swarga Bara Kecamatan Sangata Utara Kutai Timur, Barasa, mengatakan kemajuan kabupaten Sinjai dianggapnya sebagai kontribusi desa Batu Bulerang yang berprestasi. Sehingga Kabupaten Kutai Timur beserta semua SKPD datang berkunjung untuk melihat langsung seperti apa kondisinya.

“Saya lihat daerahnya yang sejuk dan masyarakatnya yang ramah. Mungking bimbingan dari kepala desanya dan stakeholder yang ada di sini,” ungkapnya.

Irwansyah Yacob dari DPMDes Kutim bersama Rombongan didampingi Kabid Pemdes Sinjai, Abd Halik, selain berfoto bersama juga saling tukar cendera mata.

Yang menarik dari tukar cendera mata itu yakni cendera mata dari Desa Batu Bulerang adalah berupa tembakau produk setempat yang kenal dengan nama Isyo Ma’ra dan Kopi Borong yang merupakan ciri khas Kecamatan Sinjai Borong Kabupaten Sinjai.

Reporter: Iskandar

Gunakan Aggaran Pribadi Perbaikan Jalan, Warga Pertanyakan Dana ADD

0
Suasana Perbaikan Jalan

Sinjai, FAJARPENDIDIKAN.co.id– Warga masyarakat Desa Bonto kecamatan Sinjai Tengah Kabupaten Sinjai menggelar aksi pengumpulan dana kemudian secara bergotong royong memperbaiki jalan rusak yang hingga kini tak kunjung diperbaiki, Senin 6 Agustus 2018.

Kepedulian warga desa Bonto di kecamatan Sinjai Tengah layak diacungi jempol, sebab walau terdapat ruas jalan di desanya yang mengalami kerusakan dan tak kunjung diperbaiki, namun mereka tak lagi berharap banyak dari pemerintahnya untuk perbaikan jalan itu.

Karenanya, mereka berinisiatif untuk bersama-sama berpartisipasi hingga terkumpul sejumlah sumbangan untuk membenahi jalan tersebut.

Pengumpulan dana masyarakat untuk perbaikan jalan itu diungkapkan oleh Kepala Desa Bonto, Mappiare, melalui tulisannya di salah satu grup whatsApps (WA).

“Warga desa Bonto berpartisipasi mengumpulkan dana untuk perbaikan jalanan ruas Bonto-Tangkulu sepanjang 30 meter,” katanya.

Tetapi di sisi lain, prihal itu justru dicibir warga setempat lantaran desanya sendiri telah memperoleh kucuran Anggaran Dana Desa (ADD) yang jumlahnya milyaran rupiah.

Salah seorang tokoh pemuda desa setempat, Yudhy, mengatakan ada yang aneh dalam persoalan ini, mengingat adanya ADD yang dapat membiayai perbaikan jalan itu tetapi ternyata menjadi beban warga masyarakat yang notebene dari kalangan petani.

“Kan sangat aneh, jalan yang berlobang diperbaiki menggunakan dana yang bersumber dari “Cari Kawan” (CK) yang dikumpul-kumpul warga masyarakat. Jadi dana ADD yang milyaran itu digunakan apa saja,” kata Yudhy heran.

Dia menambahkan dengan nada sindiran, ini merupakan tamparan keras bagi kami selaku warga desa Bonto bahwa anggaran untuk pembangunan desa yang semakin meningkat jumlahnya, namum pemandangannya terlihat berbeda dengan yang terjadi di desa Bonto yang justru warga petani desa yang dibebani.

Hingga berita ini disiarkan, Kepala Desa Bonto belum berhasil dikonfirmasi.

Reporter: Iskandar

Mau UKJ? Ini Tipsnya

0
Direktur Fajar Pendidikan Hj. Nurhayana Kamar

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id– Meningkatkan minat dan hobby dalam menulis ataupun menyusun sebuah naskah berita online yang saat ini tengah mewabah ditengah masyarakat kekinian.

Jurnalis Online Indonesia Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Sulawesi Selatan, mengadakan pelatihan jurnalistik yang mengahdirkan setiap perwakilan jurnalis online dari 24 kabupaten kota di Sulsel.

Acara yang belangsung di hotel Ibis Style Makassar, pada 4 hingga 5 Agustus lalu menghadirkan narasumber yang ahli dibidangnya, salah satunya Hj. Nurhayana Kamar SE (Direktur Fajar Pendidikan) yang membagi trik dan cara dalam mengikuti Ujian Kompetensi Jurnalis (UKJ).

“Bagi seorang pewarta UKJ itu adalah hal yang wajib untuk diikuti. Meski UKJ hanyalah sebuah ujian namun untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme UKJ dapat menjadi sebuah acuan pada sistem evaluasi kinerja seorang wartawan dan juga perusahaan pers,” kata Hj. Nurhayana Kamar SE dihadapan puluhan jurnalis. Minggu, 5 Agustus 2018.

Perempuan yang sejak lulus dari bangku SMA ini telah menggeluti dunian jurnalistik tidak hanya membagi ilmu soal jurnalistik kepada para peserta, namun ia juga memberi semangat kepada para pewarta untuk terus berkarya.

 

SMA 14 Tingkatkan Semangat Belajar Siswa dengan Dekorasi Kelas yang Edukatif

0

Bone, FAJARPENDIDIKAN.co.id– Selain gaya mendidik, keindahan kelas juga berperan penting untuk meningkatkan semangat siswa dalam belajar di kelas. Mood siswa yang kurang baik, bisa menjadi baik, bila kelas mereka dihiasi dengan dekorasi yang indah. Dekorasi kelas juga perlu memiliki nilai edukatif, sehingga di luar jam pelajaran pun mereka bisa belajar.

Hal tersebut seperti yang tengah dilakukan di SMA Negeri 14 Bone (SMA Negeri 1 Tellu Siettinge).

Wakasek SMA Negeri 14 Bone Suparman SPd MM mengatakan, awal tahun pelajaran 2018/2019 siswa-siswi di SMAN 14 Bone (SMAN 1 Tellusiattinge) dididik berlomba-lomba membenahi kelas dengan memberikan dekorasi background kelas masing-masing. Para siswa diberikan kesempatan mencari background edukatif sesuai jurusan mereka.

“Misalnya jurusan IPA background alam atau tata surya, sedangkan IPS background burung garuda,”kata Suparman kepada FAJAR PENDIDIKAN, Minggu (5/8).

Dekorasi ruang kelas, lanjut Suparman, dimaksudkan agar siswa-siswi belajar sesuai dengan harapan positifnya dan kondisi kelas yang diinginkan. Sehingga proses pembelajaran pun dapat berjalan lebih baik dan menyenangkan di ruang kelas.

Adapun terkait sumber dana kegiatan adalah bersumber dari dana BOS SMA.

Reporter: Abustan

Bantu Korban Bencana Lombok, Unhas Berangkatkan Tim Medis

Merespon situasi bencana di Lombok, NTB, Unhas mengirimkan tim medis terdiri dari 14 orang dokter residen.( Foto: Ist.)
Merespon situasi bencana di Lombok, NTB, Unhas mengirimkan tim medis terdiri dari 14 orang dokter residen.( Foto: Ist.)

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Untuk merespon situasi bencana di Lombok, NTB, Unhas mengirimkan tim medis terdiri dari 14 orang dokter residen. Tim medis yang dipimpin langsung oleh Prof Dr dr Idrus Paturusi, SpBO ini diberangkatkan dengan Lion Air pukul 15.40 dari Bandara Hasanuddin, Makassar.

Tim Medis Unhas merupakan bagian dari tim tanggap darurat yang bersama-sama dengan tim dari Public Safety Center (PSC) dari Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, serta dari beberapa daerah di Sulsel. Total tim yang diberangkatkan berjumlah 21 orang.

Tim medis ini terdiri dari beberapa dokter spesialis, yang dibutuhkan untuk respon situasi di lapangan.

Rektor Unhas, Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA, mengatakan bahwa pengiriman tim medis ini merupakan wujud kepedulian langsung Unhas terhadap situasi bencana yang terjadi di Lombok.

“Kami bersyukur memiliki guru besar dan mahasiswa yang selalu memiliki kepedulian terhadap kebutuhan kemanusiaan. Tim ini kita berangkatkan dulu, nanti kita lihat berapa lama dibutuhkan di lapangan,” kata Prof. Dwia.

Sementara itu, Prof. Idrus Paturusi yang memimpin tim ini mengatakan bahwa dirinya sengaja berkoordinasi dengan beberapa pihak dalam waktu cepat.

“Dalam situasi darurat bencana, kita harus cepat merespon situasi untuk mengutamakan perawatan korban. Kebetulan di Lombok banyak alumni Unhas, jadi kita berdayakan mereka untuk bersama-sama membantu masyarakat,” kata Prof. Idrus sesaat sebelum keberangkatan ke Lombok.(*)