Upaya Pemenuhan Standar Safety International, Prodi Ilmu Gizi Unhas Gelar Workshop dan Simulasi

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Pentingnya menciptakan suatu kondisi kesehatan dan keselamatan dalam proses belajar mengajar bagi dosen, mahasiswa dan staf kependidikan, mendorong Prodi Gizi FKM Unhas mengadakan kegiatan Workshop dan Simulasi Emergency dan Fire Safety.

Difasilitasi oleh Departement K3 FKM Unhas yang diketuai oleh Yahya Thamrin, SKM., M Kes., MoHS., Ph.D, kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yang diawali dengan kegiatan workshop pada hari selasa, 12 November 2019 dan dilanjutkan dengan simulasi pada hari rabu, 13 November 2019.

Kegiatan yang mendapatkan dukungan penuh dari pimpinan Fakultas Kesehatan Masyarakat ini diikuti oleh dosen-dosen FKM, mahasiswa, staf kependidikan, cleaning service dan security.

- Iklan -

Dalam Workshop ini terbentuk tim penanggulangan darurat (PKD) Prodi Ilmu Gizi yang diketuai oleh Prof dr Veni Hadju, Ph.D.

Baca Juga:  Mahasiswa KKN UINAM 75 Gelar Yasinan Bersama Masyarakat di Desa Bontoharu

Peserta workshop mendapatkan materi mengenai konsep safety dan pertolongan pertama, komunikasi bencana, skill fire safety dan cara menggunakan APAR (Alat Pemadam Api Ringan).

Pada hari kedua para peserta mengikuti simulasi kebakaran dengan melibatkan Tim Pemadam Kebakaran dan Juga Tim Ambulance dari Unhas.

- Iklan -

“kegiatan ini sangat berguna, setidaknya untuk mahasiswa Prodi Ilmu Gizi yang notabene akan berhadapan dengan Lab Kuliner dan kita harus siap dengan segala kejadian yang bisa saja terjadi, dengan mengikuti kegiatan selama dua hari ini, jika terjadi kebakaran, sedikit banyak kita mengetahui mekanisme penyelamatan” tutur Yahya.

Dalam pemaparannya ketua Departement K3 FKM Unhas menekankan bahwa Tim PKD Prodi Ilmu Gizi telah terbentuk, namun jika dalam situasi riil terjadi keadaan tidak aman, semua peserta yang telah dilatih simulasi emergency dan fire safety tidak perlu menunggu tim PKD.

Baca Juga:  GenBI Unhas Dorong Penggunaan QRIS di Kalangan UMKM Kampus

“Semua sivitas akademika dapat melakukan tindakan pertama dengan menggunakan APAR yang telah tersedia di sekitar Prodi Gizi dan lingkungan FKM untuk bisa mencegah bahaya yang lebih besar,” terangnya.

- Iklan -

Dijumpai terpisah di ruang kerjanya, Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Unhas, Dr. Aminuddin Syam, SKM.,M.Kes.,M.Med.Ed mengatakan kegiatan Workshop Emergency dan Fire Safety adalah suatu keniscayaan bagi institusi yang punya potensi terjadinya kecelakaan kerja, apalagi seperti kampus yang membutuhkan kepastian keamanan dan keselamatan kerja.

“Kegiatan seperti ini sangat penting di laksanakan di setiap unit kerja, hanya dalam kondisi nyaman dan aman suasana akademik bisa terlaksana dengan baik,” ungkapnya. (FP/Rls)

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU