Kata keterangan atau adverbia dan Jenis Kata Keterangan Serta Contohnya

Kata Keterangan Sebab

Kata keterangan sebab adalah kata keterangan yang digunakan untuk menjelaskan sebab suatu kejadian atau perlakuan tertentu. Kata keterangan sebab yang sering diiringi kata “karena”. Berikut beberapa contoh kata keterangan sebab dalam kalimat:

  • Mereka terkena penyakit kulit karena tidak menjaga kebersihan tubuhnya
  • Kelinci Dila mati karena tidak diberi makan

Kata Keterangan Tempat

Kata keternagan tempat adalah kata keterangan yang menjelaskan tempat kejadian dari suatu peristiwa atau perlakuan. Kata keterangan tempat biasanya diiringi kata “di”,”ke”,”dari”. Berikut beberapa contoh kata keterangan tempat dalam kalimat:

  • Ibu membeli sayuran di pasar.
  • Ayah baru pulang dari kantor.
  • Dia akan pergi liburan ke bali.

Kata Keterangan Waktu

Kata keterangan waktu adalah kata keterangan yang menjelaskan waktu terjadinya suatu peristiwa atau perlakuan. Kata keterangan waktu biasanya diikuti kata “sekarang”, “besok”, “lusa”, “hari ini”, dan lain sebagainya. Berikut beberapa contoh kata keterangan waktu dalam kalimat:

- Iklan -
  • Ibu sudah berangkat sejak tadi pagi.
  • Andi ingin berlibur ke bali lusa.
Baca Juga:  Apa itu Sistem Rangka Manusia, Fungsi dan Bagian-Bagiannya?

Kata Keterangan Pelaku

Kata keterangan pelaku adalah kata keterangan yang menjelaskan tentang pelaku sebuah peristiwa atau perlakuan tertentu. Kata keterangan pelaku biasanya diiringi kata “dari”,”oleh”. Berikut beberapa contoh kata keterangan pelaku dalam kalimat:

  • Linda mendapatkan hadiah sepeda dari ibunya.
  • Rumput dihalaman sudah dibersihkan oleh ayah.
  • Rahmi membawa oleh-oleh untuk saudaranya.

Kata Keterangan Derajat

Kata keterangan derajat adalah kata keterangan yang digunakan untuk menjelaskan kuantitas suatu peristiwa atau perlakuan. Contoh kata keterangan derajat diantaranya sangat banyak, dua kali sehari, sebesar. Berikut contoh kata keterangan derajat dalam kalimat:

  • Obat itu harus diminum dua kali sehari.
  • Perusahaan harus bisa mendapatkan untung sebanyak-banyak.

Kata Keterangan Kepastian

Kata keterangan kepastian adalah kata keterangan yang menjelaskan tentang kepastian tentang suatu peristiwa yang terjadi atau akan terjadi. Kata keterangan kepastian biasanya diiringi kata “mungkin”, “pasti”. Berikut beberapa contoh kata keterangan kepastian dalam kalimat:

- Iklan -
  • Hujannya sangat deras, mungkin akan terjadi banjir.
  • Aku tidak belajar sama sekali, pasti nilaiku jelek.
Baca Juga:  6 Contoh Negara Maju yang Sering Menjadi Kiblat di Dunia

Kata Keterangan Kesertaan

Kata keterangan kesertaan adalah kata keterangan yang menjelaskan kesertaan suatu hal atau perlakuan tertentu. Kata keterangan kesertaan biasanya diiringi kata “bersama”,”dengan”. Contoh kata keterangan kesertaan dalam kalimat:

  • Aku pergi berlibur ke Korea bersama keluargaku.
  • Nana pergi ke pasar dengan ibunya.

Kata Keterangan Perlawanan

Kata keterangan perlawanan adalah kata keterangan yang digunakan untuk menjelaskan perlawanan, pertentangan, atau pengecualian suatu hal tertentu dalam sebuah peristiwa. Kata keterangan perlawanan biasanya diiringi kata “kecuali”,”selain”,”tetapi”. Berikut beberapa contoh kata keterangan perlawanan dalam kalimat:

  • Semua buah baik untuk kesehatan kecuali buah ini.
  • Selain kuliah, dia juga menjadi pekerja paruh waktu

Itulah Kata keterangan atau adverbia dan Jenis Kata Keterangan Serta Contohnya, Semoga Bermanfaat!

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU