Berikut 5 Jenis Sarapan Kaya Protein Sebelum Memulai Harimu

2. Yogurt dengan Chia Seeds dan Raspberry

Jika Anda lebih menyukai jenis sarapan yang manis menu ini sangat cocok untuk Anda. “Greek Yoghurt menyediakan 14 gram protein per porsi, yang akan membantu Anda tetap kenyang. Campurkan dengan biji chia (lemak sehat dan 5 gram protein nabati) dan serat dari raspberry yang kaya antioksidan,” jelas Shapiro.

3. Roti Bakar Selai Kacang dan Pisang

Sentuhan selai kacang yang sehat ini memberikan citarasa yang klasik dengan nilai gizi yang baik untuk tubuh. “Roti panggang yang menyediakan 5 gram protein dari biji-bijia,” kata Shapiro. Padukan dengan lemak sehat dan protein tanpa lemak dari selai kacang (atau mentega kacang/biji apa pun yang Anda miliki), dan Anda akan tetap kenyang sepanjang pagi. “Buah segar menambah serat dan rasa manis alami tanpa gula berlebih,” tambahnya.

4. Protein Smoothie

Jika Anda membuat campuran smoothie yang seimbang dan tidak menambahkan gula, protein shake dapat membuat Anda tetap berenergi sampai makan siang. Shapiro merekomendasikan untuk menggunakan bubuk protein yang mengandung 15 hingga 21 gram protein per porsi. Selain bubuk protein, tambahkan buah-buahan, sayuran (sayuran berdaun hijau selalu merupakan pilihan yang baik), dan lemak seperti chia seed, alpukat, atau mentega kacang.

- Iklan -

5. Puding Chia

Chia seed merupakan biji hitam kecil mengandung banyak manfaat kesehatan, termasuk serat, lemak sehat, magnesium, dan protein. Ketika dikombinasikan dengan cairan, chia seedakan membentuk puding seperti gel. Shapiro menyarankan 3 sendok makan chia yang dikocok dengan cangkir susu almond, 1 sendok peptida kolagen (opsional—Saphiro menambahkan protein ekstra), sendok teh sirup maple, dan sejumput garam laut. Aduk dan diamkan selama 2 jam di lemari es. “Makanan ini kaya akan protein, sekitar 15 gram dari chia dan bubuk kolagen,” kata Shapiro.

Mulailah hidup sehatmu!

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU